search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Bali Targetkan 3,1 Juta Wisman Selama 2013
Rabu, 2 Januari 2013, 07:52 WITA Follow
image

beritabali.com

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Beritabali.com, Renon. Pemerintah Provinsi Bali menargetkan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) yang berkunjung ke Bali selama 2013 mencapai 3,1 juta wisatawan. Target ini didasarkan pada prediksi bahwa jumlah kunjungan wisman selama 2013 meningkat 9 persen dibandingkan dengan 2012. Dimana selama 2012 jumlah kunjungan wisman ke Bali mencapai 2,88 juta wisatawan.

Kepala Dinas Pariwisata Bali Ida Bagus Kade Subhiksu dalam keteranganya di Renon (02/01/2013) mengatakan dari jumlah kunjungan wisman ke Bali selama 2012 tercatat 28 persen didominasi wisatawan dari Australia dan 11 persen didominasi oleh wisatawan dari Tiongkok. Menurut Subhiksu, selain target kunjungan wisman tercapai, Bali juga kembali dinobatkan sebagai destinasi wisata terbaik di dunia.
 
“Kemarin di Hongkong kita mendapatkan 'the best destination' lagi dari Travel Club, dari satu majalah terkemuka di Hongkong, mereka punya kriteria tersendiri, mengapa Bali dimasukan dalam kriteria itu, sebenarnya kami diundang tapi cukup dari duta besar yang mewakili di Hongkong,” ujar Ida Bagus Kade Subhiksu.
 
Ida Bagus Kade Subhiksu mengaku optimis target 3,1 juta wisman akan tercapai. Apalagi dalam tahun ini cukup banyak kegiatan internasional akan digelar di Bali, termasuk pertemuan kerjasama ekonomi negara-negara Asia-Pasifik (APEC). 

Reporter: Kominfo NTB



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami