Buat Nama Usaha Harus Didasari Niat dan Merek Pribadi yang Baik
Jumat, 19 Oktober 2018,
11:38 WITA
Follow
IKUTI BERITABALI.COM DI
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, BADUNG.
Beritabali.com,Badung. Ada beberapa kiat dalam membuat nama usaha dimana diantaranya harus didasari niat yang baik dan tetap mampu menjaga merek pribadi dengan baik.
[pilihan-redaksi]
Mr. Joger atau pengusaha kreatif yang bernama lengkap Theodorus Joseph Theodorus Wulianadi juga menuturkan selain itu dalam membuat nama usaha akan lebih baik berbeda dengan nama usaha yang telah ada dan hindari menggunakan nama diri sendiri atau pemilik usaha.
Mr. Joger atau pengusaha kreatif yang bernama lengkap Theodorus Joseph Theodorus Wulianadi juga menuturkan selain itu dalam membuat nama usaha akan lebih baik berbeda dengan nama usaha yang telah ada dan hindari menggunakan nama diri sendiri atau pemilik usaha.
"Apapun yang dilakukan haruslah memiliki niatan yang baik, atau lebih baik dan jika bisa jadi yang terbaik. Jangan terlalu baik apa lagi tidak terlalu baik," jelas Mr. Joger dalam event BISMA Goes to Get Member (BIGGER) di Badung, Kamis (18/10).
Dilanjutkan, merek pribadi juga harus benar-benar diperhatikan karena jika merek pribadi tersebut bagus maka akan lebih mudah disukai banyak orang nantinya. Ia juga menambahkan dalam membangun usaha tersebut harus tumbuh dari kecil kemudian tumbuh menjadi lebih besar. "Jangan sampai membangun usaha, belum apa-apanya sudah besar-besaran," tuturnya. (bbn/aga/rob)
Berita Badung Terbaru
Reporter: bbn/aga