Kedux Garage: Inspirasi dan Kreatifitas Tak Terbatas
Sabtu, 18 Mei 2019,
14:00 WITA
Follow
IKUTI BERITABALI.COM DI
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, DENPASAR.
Beritabali.com, Denpasar. Bagi penggemar motor custom, kreator modifikasi motor (builder) asal Bali, Nyoman Gede Sentana Putra pemilik Bengkel Kedux Garage sudah tidak asing lagi.
[pilihan-redaksi]
Motor hasil garapannya ini sudah dikenal banyak orang baik nasional maupun mancanegara. Kedux yang merupakan kreator asal Denpasar, kini telah banyak menginspirasi generasi muda Bali melalui kreasinya.
Motor hasil garapannya ini sudah dikenal banyak orang baik nasional maupun mancanegara. Kedux yang merupakan kreator asal Denpasar, kini telah banyak menginspirasi generasi muda Bali melalui kreasinya.
Ditemui langsung di tempat workshop, di Jalan Nangka Selatan Gang 2 No 7 Denpasar, Kedux yang saat itu sedang merakit motor meneceritakan awal mula terbentuknya Bengkel Kedux Garage. Berdiri pada awal tahun 2007-an dengan tekad yang tulus ikhlas tanpa mengharapkan imbalan apapun. Dukungan dari diri sendiri keluarga dan orang sekitar yang menjadi motivasinya.
“Awalnya iseng-iseng untuk diri sendiri, tapi ternyata banyak orang yang berdatangan meminta motornya untuk dimodif”, ujar Kedux.
Leong Pratama salah satu pelanggan dari Bengkel Kedux Garage ini sangat mempercayai hasil garapan dari Kedux, karena hasil yang diberikan selalu memuaskan dan sesuai dengan apa yang diinginkan.
Kedux pun terus belajar dan mencoba hal–hal baru untuk meningkatkan hasil karyanya. Dengan mengikuti even kompetisi “Custom Bike” di lokal Bali, nasional hingga internasional seperti di Jepang.
Ia juga memanfaatkan sosial media sebagai tempat untuk memperlihatkan dan mempromosikan hasil karyanya. “Saya sering lihat kompetitor untuk ningkatin kreasi agar gak monoton kreasinya segini aja”, ujar Kedux.
Tidak hanya Bengkel Kedux Garage, Kedux juga mempunyai Komunitas Naskleeng13 dan aksesoris pakaian (Clothing) NK13 untuk memproduksi merchandise yang kini sudah menyasar pasar hingga mancanegara. Kedux mengatakan untuk saat ini sudah ada ratusan motor yang digarapnya namun kedux tidak tahu pasti mengenai jumlahnya.
[pilihan-redaksi2]
Selain memodifikasi motor, Kedux juga dipercaya sebagai arsitek dan perancang ogoh-ogoh kesenian tradisi Bali. Ia meluangkan waktunya setiap satu tahun sekali untuk perancangan ogoh–ogoh di salah satu daerah tempat tinggalnya. Tidak takut kehilangan penghasilannya selama perancangan ogoh–ogoh, Kedux melakukannya dengan ikhlas.
Selain memodifikasi motor, Kedux juga dipercaya sebagai arsitek dan perancang ogoh-ogoh kesenian tradisi Bali. Ia meluangkan waktunya setiap satu tahun sekali untuk perancangan ogoh–ogoh di salah satu daerah tempat tinggalnya. Tidak takut kehilangan penghasilannya selama perancangan ogoh–ogoh, Kedux melakukannya dengan ikhlas.
Kedux selalu mengingatkan kepada seluruh generasi muda untuk selalu berani mencoba sesuatu yang baru dengan kemampuan yang kita miliki. “Berani menunjukan kreasi dan tekad itu hal utama,” ujarnya. (bbn/unud/rob)
Berita Denpasar Terbaru
Reporter: bbn/rls