search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Nasib Karyawan Batavia Air di Bali Tidak Jelas
Jumat, 1 Februari 2013, 15:13 WITA Follow
image

id.wikipedia.org

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Pasca dinyatakan pailit, Batavia Air langsung menghentikan operasionalnya. Di Bali puluhan karyawan Batavia Air resah. Pasca penutupan Batavia Air, puluhan karyawan Batavia Air di Bali resah. Mereka cemas terhadap masa depan mereka. Seorang staf Engineering Batavia Air, Gus Wika mengatakan, ia dan rekannya kini menanti kepastian status pekerjaannya.

“Jika nanti kami semua di PHK, yang kami nantikan hanya kejelasan pertanggung-jawaban perusahaan kepada kami," ujar Gus Wika, Jumat (1/2/2013). Wika dan rekan-rekannya berharap mendapat uang pesangon dari Batavia Air. Selain itu, ia juga berharap akan mendapat surat keterangan dari Batavia Air sebagai bekal dapat mencari pekerjaan lain setelah kehilangan pekerjaan di Batavia Air.

"Mau diberi pesangon ya kami terima, tapi jika tidak juga tak masalah. Yang terpenting saat ini adalah segera mencari pekerjaan baru," katanya. Hingga kini para pimpinan Batavia Air di Bali tak ada satu pun yang bisa dihubungi. "Saya sudah hubungi mereka satu per satu, tidak ada yang aktif teleponnya," ucap Wika. 

Sementara itu, operasional Batavia Air di Bali tampak lumpuh. Tempat penjualan tiket Batavia Air di Bandara Ngurah Rai juga terlihat sepi. Di sana hanya tertempel surat permakluman yang berisi permohonan maaf. "Mohon maaf per tanggal 31 Januari Batavia Air tidak lagi beroperasi. Informasi lebih lanjut silakan hubungi nomor kantor pusat di Jakarta". 
 

Reporter: bbn/psk



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami