search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Final Miss World Batal Digelar di Jakarta
Senin, 16 September 2013, 16:09 WITA Follow
image

inilah.com

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, NASIONAL.

Beritabali.com, Jakarta. Puncak perhelatan Miss World 2013 batal digelar di Jakarta akibat banyaknya desakan dan pertentangan dari ormas Islam.

Keputusan untuk memindahkan final perhelatan Miss World 2013 itu diambil oleh MNC Grup selaku pihak penyelenggara dan panitia acara setelah mendapat arahan pemerintah. Final kontes kecantikan sejagad itu pun dipindah ke Bali.

"Kami MNC sebagai warga negara yang taat hukum akan melakukannya. Jadi semenjak kedatangan mereka di Bali hingga 28 September, seluruh kegiatan Miss World akan dilaksanakan di Bali," kata Harry Tanoesudibjo, CEO MNC Group dalam jumpa persnya Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Senin (16/9/2013).

Lebih lanjut pimpinan MNC Grup itu menegaskan, pemindahan lokasi tersebut diharapkan tidak menggangu pelaksanaan acara final dan tetap dapat berjalan dengan baik meskipun persiapannya sangat sempit. Dengan demikian, citra bangsa Indonesia tidak tercoreng di mata dunia.

"Tujuan MNC mengadakan ajang ini untuk mengangkat citra bangsa Indonesia. Acara ini diikuti sebanyak 129 negara ini dan langsung disiarkan ke berbagai negara," ujar Harry. [bbn/inilah.com]

Reporter: -



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami