search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Perkemi Kota Serang Gelar Kejurda Dewa Dewi Cup 2022
Kamis, 27 Januari 2022, 08:55 WITA Follow
image

beritabali.com/ist /Perkemi Kota Serang Gelar Kejurda Dewa Dewi Cup 2022

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, NASIONAL.

Pengurus Kota (Pengkot) Persaudaraan Shorinji Kempo Indonesia (Perkemi) Kota Serang akan menggelar Kejuaraan Daerah (Kejurda) Banten Dewa Dewi 2022, yang akan dihelat pada Sabtu dan Minggu tanggal 29 hingga 30 Januari 2022 di GOR Maulana Yusuf Kota Serang.

 

Ketua Umum Pengprov Perkemi Banten, I Dewa Nyoman Agung Dewa Wijaya mengatakan, kegiatan Kejurda itu telah masuk dalam kalender program tahunan Pengkot Perkemi Kota Serang.

"Untuk mengukur seberapa jauh prestasi yang dimiliki oleh atlet tentu perlu dibuat suatu indikator dengan dilengkapi instrumen yang baik. Salah satunya adalah Kejurda. Kejurda bisa dijadikan indikator yang dapat mengukur tingkat keberhasilan atlet itu sendiri," terang Dewa Wijaya, Rabu 26 Januari 2022.

Dewa Wijaya menerangkan, Shorinji Kempo merupakan jenis olahraga beladiri yang mengajarkan dan membina mental dan fisik seorang kenshi (atlet/anggota Shorinji Kempo), sehingga diperoleh kesehatan jasmani dan rohani.

"Shorinji Kempo memiliki dua teknik dasar yang diajarkan, yaitu teknik Goho dan Juho. Goho adalah teknik yang bersifat keras dan Juho adalah teknik yang bersifat lunak atau lembut," terang pria asal Buleleng Bali ini.

 

Kejuaraan beladiri Shorinji Kempo memiliki dua nomor jenis pertandingan, yaitu Embu atau kerapian teknik yang meliputi teknik Goho dan Juho, serta Randori atau perkelahian bebas terbatas yang meliputi teknik Goho.

"Pengkot Perkemi Kota Serang ingin memberikan kesempatan kepada kenshi untuk menunjukkan prestasi apa yang ia peroleh selama latihan dalam jiwa Bushido dan rasa persaudaraan," ujar pria lulusan sekolah penerbang di Yogyakarta.

Kejurda Shorinji Kempo se-Provinsi Banten Dewa Dewi Cup 2022 ini, merupakan aktifitas positif dalam rangka menyosialisasikan olahraga Shorinji Kempo pada generasi muda bebas dari Narkoba, dan membangun jiwa satria serta semangat sportifitas agar memiliki moral yang kuat dan rasa persaudaraan.

"Peserta Kejurda adalah perwakilan dari delapan kabupaten dan kota. Jumlah peserta yang dapat diakomodir di dalam Kejuaraan ini adalah paling banyak 500 orang, yang terdiri dari Kenshi putra dan putri," pungkas Dewa Wijaya. 

Reporter: bbn/rls



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami