search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Waspada Gelombang Setinggi Empat Meter di Selat Badung
Kamis, 5 Oktober 2023, 14:00 WITA Follow
image

bbn/dok beritabali/Waspada Gelombang Setinggi Empat Meter di Selat Badung.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Warga Bali diminta untuk mewaspadai potensi gelombang laut setinggi hingga empat meter di Selat Badung dari 5-7 Oktober 2023.

Kepala Balai Besar Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika Wilayah III Denpasar Cahyo Nugroho mengatakan Selat Badung merupakan daerah wisata bahari, jalur nelayan melaut, serta jalur pelayaran kapal dari Pelabuhan Benoa Denpasar menuju ke daerah-daerah di Indonesia Timur.

Di samping itu, Selat Badung merupakan jalur penyeberangan dari daerah Sanur di Kota Denpasar menuju ke Pulau Nusa Penida di Kabupaten Klungkung. Jalur penyeberangan itu tergolong sibuk dengan sekitar 8.400 perjalanan kapal per bulan.

Selain di Selat Badung, gelombang laut setinggi hingga empat meter diperkirakan muncul di Selat Lombok bagian selatan, Selat Bali bagian selatan, dan perairan selatan Bali.

Sedangkan tinggi gelombang di bagian Laut Bali yang ada di wilayah Bali Utara diperkirakan sekitar 2,5 meter.

Balai Besar Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika menyampaikan bahwa kondisi angin dan gelombang laut berisiko terhadap keselamatan pelayaran.

Pengguna perahu nelayan diimbau untuk mewaspadai angin dengan kecepatan lebih dari 15 knot dan tinggi gelombang di atas 1,25 meter, operator kapal tongkang diminta waspada saat angin berkecepatan lebih dari 16 knot dan tinggi gelombang di atas 1,5 meter, dan operator kapal feri dianjurkan mewaspadai angin berkecepatan lebih dari 21 knot dan tinggi gelombang di atas 2,5 meter. (sumber: medcom.id)

Editor: Robby

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami