search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Terima Rekomendasi dari PDIP dan Perindo, Agus Mahayastra: Intinya Bersyukur
Kamis, 15 Agustus 2024, 13:18 WITA Follow
image

beritabali/ist/Terima Rekomendasi dari PDIP dan Perindo, Agus Mahayastra: Intinya Bersyukur.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, GIANYAR.

Pasangan Made "Agus" Mahayastra dan Anak Agung Mayun (Aman) kembali memperoleh rekomendasi menjadi bakal calon bupati dan wakil bupati Gianyar dari PDIP. Rekomendasi diperoleh pada Rabu sore (14/8/2024) di Jakarta.

Atas rekomendasi untuk periode kedua, Agus Mahayastra mengaku bersyukur. "Intinya bersyukur, terima kasih kepada Tuhan, terima kasih kepada Mas Prananda Prabowo, Ibu Megawati Soekarnoputri Ketua Umum," ujar Agus.

Dikatakan bahwa dengan rekomendasi ini, dia dan Agung Mayun siap kembali memimpin Gianyar. "Semoga rakyat Gianyar memberikan kesempatan kembali untuk melanjutkan membangun Kabupaten Gianyar yang pondasinya sudah terlihat di berbagai bidang dalam lima tahun ini," harapnya.

Sementara itu, paket Aman ini juga mendapat amunisi dari Partai Perindo. Perindo yang meraih 1 kursi di DPRD Gianyar telah memberikan rekomendasi ke paket Aman.

Ketua Perindo Gianyar Ngakan Ketut Putra mengucapkan selamat atas rekomendasi DPP PDIP kepada Agus Mahayastra-Anak Agung Gede Mayun. Ngakan Putra menyatakan siap memenangkan paket AMAN. 

"Masyarakat Gianyar sudah cerdas, mereka tentu menghendaki paket AMAN yang sudah jelas track record nya. Mereka tentu tidak mau memilih orang yang tidak jelas," ujar anggota DPRD Gianyar itu.

Editor: Robby

Reporter: bbn/gnr



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami