68 Atlet Muay Thai Bertarung di Turnamen Perdana Karangasem Ring of Fire Fight
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, KARANGASEM.
Turnamen pertama Karangasem Ring of Fire Fight (KRFF) yang digelar oleh Tohlangkir Muay Thai Camp, Sabtu (26/4/2025), berhasil menarik perhatian.
Event yang diadakan di Lapangan Tenis Indoor GOR Gunung Agung, Amlapura ini diikuti oleh 68 atlet Muay Thai dari berbagai kelompok umur, baik dari Karangasem maupun luar daerah.
Sekda Karangasem, I Ketut Sedana Merta, yang mewakili Bupati dan Wakil Bupati Karangasem dalam acara tersebut, mengapresiasi pelaksanaan turnamen ini.
"Kalau bisa jadi event rutin, sehingga bibit-bibit atlet Muay Thai lahir untuk mewakili Karangasem pada event-event seperti Porprov dan yang lainnya," ujarnya usai membuka turnamen.
Turnamen ini mempertandingkan 34 partai dengan kategori usia yang berbeda. Kategori junior 10-13 tahun diikuti oleh 14 peserta, junior 14-16 tahun dengan 26 peserta, dan senior usia 17-27 tahun yang diikuti oleh 28 peserta.
Ketua Panitia KRFF, I Kadek Ariawan, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan langkah penting dalam penjaringan atlet berbakat untuk ajang Porprov Bali bulan depan.
"Pendanaan kegiatan ini dibantu KONI Karangasem dan para donatur lainnya. Turnamen ini kami laksanakan selama satu hari, sebagai upaya pengembangan dan penjaringan atlet Muaythai Karangasem," kata Ariawan.
Ketua Umum Pengkab Muaythai Karangasem, I Ketut Udiana, mengungkapkan bahwa Muaythai Karangasem telah banyak berprestasi meski baru berdiri pada 14 Februari 2020.
"Kami juga sudah beberapa kali mengikuti kejuaraan, baik di tingkat regional, nasional bahkan internasional," tambah Udiana.
Atlet Muay thai Karangasem telah membuktikan kemampuannya di berbagai kejuaraan, termasuk meraih juara umum 2 di Bupati Cup Klungkung 2024 dan juara umum 1 di Kejuaraan Summer Fight Badung. Bahkan, di Porprov Bali 2022, atlet Karangasem berhasil meraih 1 medali emas, 1 perak, dan 3 perunggu, meskipun Pengkab Muaythai Karangasem baru berusia dua tahun saat itu.
Udiana berharap agar ke depannya, Muaythai Karangasem dapat terus berkembang dan mendapatkan pengakuan yang setara dengan cabang olahraga lainnya.
"Kami berharap ke depan Muaythai Karangasem bisa menggelar turnamen Bupati Karangasem Cup. Kegiatan ini sekaligus bisa menarik minat pemuda-pemudi Karangasem untuk terjun dalam olahraga ini," harapnya.
Editor: Redaksi
Reporter: bbn/krs