search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Banjir di Jembrana, Infrastruktur Jalan Denpasar-Gilimanuk Rusak
Rabu, 22 September 2021, 23:30 WITA Follow
image

beritabali/ist/Banjir di Jembrana, Infrastruktur Jalan Denpasar-Gilimanuk Rusak.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, JEMBRANA.

Pascabanjir yang melanda Kabupaten Jembrana Senin  (21/09/2021) malam selain merendam puluhan rumah dan merusak beberapa rumah warga, juga mengakibatkan kerusakan pada fasilitas infrastruktur jalan Denpasar-Gilimanuk.

Diketahui banjir meluap hingga ke jalan. Derasnya dorongan air membuat aspal terkelupas dan juga mengikis senderan jalan hingga jebol. 

Menurut Yoni Satya, Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Cekik- Batas Kota Tabanan, Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Wilayah Jawa Timur dan Bali, setelah mendapatkan laporan adanya kerusakan ruas jalan Denpasar-Gilimanuk di Desa Penyaringan pihaknya sudah melakukan penanganan darurat atas kerusakan akibat banjir yang terjadi.

”Kita cek tadi, kerusakannya tidak sampai ada yang parah. Sehingga kerusakan tersebut tidak sampai mengganggu fungsi jalan, karena kerusakan tersebut sebagian besar berada di bahu jalan,” jelasnya.

Terlihat, sejumlah pekerja sudah melaksanakan perbaikan sementara dengan menambal aspal yang terkelupas setelah dilalui banjir. Sementara untuk perbaikan secara permanen akan dilakukan jika peralatan sudah siap.

”Setelah semua peralatan datang baru kita memperbaikinya secara permanen,” imbuhnya.

Selain penanganan sementara kerusakan jalan tersebut, pihaknya juga akan melakukan investigasi apa yang menjadi penyebab sering terjadi banjir di lokasi Banjar Tembles Desa penyaringan tersebut.

”Kita akan investigasi dulu ke utara, biar kita ketahui permasalahannya dimana, kemudian kita carikan solusi jangka panjang sehingga banjir tidak kembali terjadi,” terang Yoni.

Pihaknya akan bersama-sama mengatasi masalah dampak banjir ini dengan berkoordinasi bersama Dinas PU Jembrana dan kepolisian. Yakni dengan menangani beberapa kerusakan yang diperbaiki secara darurat sambil menunggu hasil investigasi.

Reporter: bbn/jbr



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami