Politik

Diusung 3 Partai, Cak Imin Optimistis AMIN Raih 39 Juta Suara

 Minggu, 17 September 2023, 19:46 WITA

beritabali.com/cnnindonesia.com/Diusung 3 Partai, Cak Imin Optimistis AMIN Raih 39 Juta Suara

IKUTI BERITABALI.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Beritabali.com, Nasional. 

Bakal calon wakil presiden (cawapres) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin merasa optimistis tiga partai yang saat ini mengusungnya bersama calon presiden (capres) Anies Baswedan setidaknya akan meraup 39 juta suara pemilih dalam Pilpres 2024.

"Paling tidak modal awal dari partai-partai pendukung ini sudah setidaknya minimalnya 39 juta [suara]," kata Cak Imin saat ditemui di Universitas Negeri Surabaya (Unesa), Sabtu (16/9).

Saat ini, terdapat tiga partai yang mengusung pasangan tersebut, yaitu NasDem, PKB, dan yang terbaru adalah PKS.

"Insyaallah Amin akan semakin lengkap, dukungannya semakin besar," ujar Cak Imin.

PKB sendiri, kata dia, juga akan terus melakukan kerja pemenangannya untuk mendongkrak elektoral mereka.

"Ya, tiga level kan ada level culture, level struktur PKB, dan level milenial. Nah tiga segmen ini yang akan dikonsentrasi oleh PKB," ucapnya.

Cak Imin juga mengatakan faktor dirinya yang merupakan kader Nahdlatul Ulama (NU) juga menjadi nilai tambah. Ia optimistis sebanyak 50 hingga 70 persen nahdliyin akan memilih dirinya.


Halaman :


Berita Beritabali.com di WhatsApp Anda
Ikuti kami




Tonton Juga :





Politik Lainnya :


Berita Lainnya :


Trending