search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Pelindo III Celukan Bawang Tekan Kerugian
Kamis, 28 Februari 2008, 18:55 WITA Follow
image

image.google.com

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BULELENG.

Kunjungan kapal barang dalam lima tahun terakhir di Pelabuhan Celukan Bawang terus mengalami penurunan, sehingga Pelindo III di Celukan Bawang selaku pihak pengelola berupaya menekan kerugian dengan menambah luas panjang dermaga tersebut.

Target merugi dalam setahun terakhir masih ditetapkan Pelindo III Surabaya terhadap pengelolaan Pelabuhan Celukan Bawang di Kecamatan Gerokgak, sebab dalam lima tahun terakhir kunjungan kapal ke Pelabuhan Celukan Bawang mengalami penurunan.

Kepala Pelindo III Di Pelabuhan Celukan Bawang, Hari Santoso, Kamis (28/2) siang di Celukan Bawang mengungkapkan, dengan penambahan perpanjangan dermaga dalam pengelolaan nantinya, diharapkan memberikan keuntungan sehingga target merugi yang diberikan dapat diperkecil.

 

“Menurunnya kunjungan kapal di Pelabuhan Celukan Bawang diakibatkan kondisi Pelabuhan yang hanya mampu menampung kapal barang berbobot kecil, sehingga kapal berbobot besar belum bisa ditampung,” ujar Hari Santoso.

Dari data di Pelindo Celukan Bawang menyebutkan, dari tahun 2003 hingga 2007 jumlah kunjungan kapal per-unit mengalami penurunan hingga 369 kapal di tahun 2007. Sedangkan pada tahun 2003 jumlah kapal yang masuk mencapai 600 kapal, dan jumlah arus barang mengalami kenaikan rata-rata 13,60 persen.

Reporter: bbn/sas



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami