search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
BBM Naik, Biaya Kuliah Juga Ikut Naik
Kamis, 29 Mei 2008, 16:57 WITA Follow
image

image.google.com

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, JEMBRANA.

Dampak naiknya harga BBM ternyata membawa dampak bagi pendidikan tinggi. Di Jembrana, lantaran kenaikan harga BBM, SPP di STIT (Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah) Al-Mustaqim Negara berencana akan dinaikkan.

Hal tersebut diungkapkan Ketua STIT Al-Mustaqim, Drs. Ilham. Ilham yang ditemui di kantornya, Kamis (29/5) mengatakan, saat ini gaji dosen di STIT perlu dinaikkan sebagai bentuk penyesuaian kenaikan BBM.

"Karena kami swasta, maka kami bebankan operasional sekolah pada mahasiswa, termasuk di dalamnya honor dosen," ungkap Ilham.

Ditanya kapan akan menaikkan SPP, Ilham mengaku saat ini pihaknya masih merapatkannya dengan senat mahasiswa.

"Kami tidak ingin terjadi pergolakan di mahasiswa, untuk itu kami ajak mahasiswa, dalam hal ini senat, untuk duduk bersama membahas masalah ini," lanjut Ilham.

Saat ini biaya SPP di STIT Al-Mustaqim sebesar Rp. 50.000 per bulan. Sementara mata kuliah dikenakan biaya Rp. 20.000 per mata kuliah. (eps)

Reporter: -



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami