search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Besok, Pawai Budaya Nusantara di Gelar
Minggu, 31 Agustus 2008, 18:10 WITA Follow
image

Beritabali.com

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, JEMBRANA.

Menjelang digelarnya Pawai Budaya Nusantara sebagai puncak peringatan HUT Kota Negara ke-113, Senin (1/9) besok, semua peserta pawai sudah tiba di Negara, Minggu (31/8).



Kontingen dari Kabupaten Teluk Bintuni, Papua Barat merupakan kontingen yang datang paling awal. Kontingen dengan anggota 75 orang sudah tiba di Jembrana sejak Selasa (26/8).

"Kami datang lebih awal karena ingin tahu lebih dulu seperti apa Jembrana itu. Selain itu, kami harus mengejar keberangkatan kapal laut biar sampai tepat waktu," ujar Frans, pimpinan kontingen.

Setelah itu menyusul kontingen Kabupaten Sintang, Sedang Bedagai, Kota Langsa, dan Kabupaten Dompu pada Jumat (29/8).



"Biar kami dapat waktu lebih panjang untuk mempersiapkan diri menjelang pawai, sehingga kami penampilan kami tidak mengecewakan penonton di Jembrana," kata Rizal, pimpinan kontingen Kota Langsa, Aceh Darussalam.



Sekkab Jembrana, I Ketut Wiryatmika mengatakan sampai saat ini 32 peserta yang telah memastikan ikut serta semuanya hadir di Negara, termasuk dua kontingen luar negeri dari Korea Selatan dan Malaysia.

"Seluruh peserta sudah tiba di Jembrana, termasuk Korea Selatan dan Malaysia. Sekarang mereka sedang beristirahat sambil mempersiapkan diri untuk mengikuti pawai besok," tandas Wiryatmika yang juga Ketua Umum Panitia HUT Kota Negara ke-113. (dey)

Reporter: bbn/rob



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami