Wisatawan Keluhkan Cuaca Bali Panas Menyengat
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, DENPASAR.
Beritabali.com, Denpasar. Sejak tiga hari terakhir warga di Pulau Bali merasakan panas yang teramat sangat. Cuaca panas menyengat itu tentu saja dikeluhkan warga dan wisatawan domestik di Bali.
Salah seorang warga, Ayu Sintya menyatakan panas terik matahari yang berbeda dari biasanya cukup menganggu aktivitasnya terutama di siang hari.
"Cuaca Bali begitu panas menyengat belakangan ini. Panasnya cuaca membuat gerah tak ketulungan. Pakai AC kayaknya tak mempan," ujarnya, Sabtu (19/10/2013).
Cuaca panas menyengat juga dikeluhkan wisatawan domestik yang sedang berlibur di Bali. Menurut mereka, teriknya matahari di Bali membuatnya malas keluar hotel untuk ke pantai.
"Wah kok panas begini ya tumben di Bali. Jadinya kita malas keluar hotel. Gerah dan panas sekali di luar," ucap Adel, wisatawan asal Bandung itu.
Cuaca panas menyengat melanda pulau Bali dalam tiga hari terakhir, justru disukai para wisatawan asing yang berlibur di Pulau Dewata. Berdasarkan pantauan di Pantai Kuta, turis mancanegara justru banyak yang berjemur di pantai berpasir putih ini.[dws]
Reporter: -