search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Tinggal Di Gubug Reot, Dinas Sosial Bali Bantu Dadong Puspa di Buleleng
Jumat, 21 Juni 2019, 08:58 WITA Follow
image

beritabali.com/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BULELENG.

Beritabali.com, Buleleng. Pemerintah Provinsi Bali melalui Dinas Sosial Provinsi Bali merespon cepat adanya pemberitaan terkait kondisi Dadong (Nenek) Nyoman Puspa (69) di media asal Lingkungan Sangket, Sukasada, Buleleng yang tinggal di sebuah gubug reot dengan atap rumah dari anyaman daun kelapa dengan dinding rumah terbuat dari bekas pembungkus semen dan lantai tanah.
 
[pilihan-redaksi]
Secara khusus, Kepala Dinas Sosial Provinsi Bali Dewa Gede Mahendra Putra pada Kamis (20/6) pagi mengunjungi Dadong Puspa didampingi Dinas Sosial Kabupaten Buleleng dan Relawan Bali. Pada kesempatan itu, diketahui jika kondisi perekonomian Dadong Puspa kurang mampu dan tinggal bersama sang adik. 
 
Beruntung Ia mendapat bantuan pemerintah berupa Program Keluarga Harapan (PKH), Beras Sejahtera (Rastra) dan jaminan kesehatan Kartu Indonesia Sehat (KIS).
 
 
[pilihan-redaksi2]
"Memang benar keluarga kurang mampu, sekarang dia (Dadong Puspa) tinggal dengan adiknya, dia masuk di KK adiknya. Tinggal di dapur tapi ada tempat tidurnya, memang tidak layak tidur disana dengan umur yang sudah tua," ujar Dewa Mahendra.
 
Dewa Mahendra menambahkan, terkait kondisi tempat tinggalnya yang tidak layak, dalam waktu dekat akan dibantu rehab oleh Relawan Bali.
 
"Nanti akan dibantu oleh Relawan Bali untuk tempat tinggalnya," ungkapnya.
 
Lebih lanjut, Dewa Mahendra mengatakan jika kegiatan turun ke lapangan sebagai bentuk perhatian pemerintah kepada masyarakat kurang mampu.
 
Pada kesempatan tersebut Dinas Sosial Provinsi Bali menyerahkan bantuan berupa beras 20kg, telur serta sejumlah uang. (bbn/rls/rob)

Reporter: bbn/rls



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami