Warga Beli Mobil Pakai Uang Pecahan Kecil Hasil Nabung
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, NASIONAL.
Pembelian mobil secara kredit sering kali menjadi opsi populer bagi mereka yang ingin membeli mobil namun uang yang dimiliki belum cukup.
Tapi ada juga orang yang rela menabung sedikit demi sedikit selama bertahun-tahun untuk membeli kendaraan roda empat.
Cara ini tentu membutuhkan ketekunan tingkat tinggi, seperti yang dilakukan oleh warga satu ini.
Viral di media sosial, video yang memperlihatkan momen transaksi pembelian mobil diduga dilakukan oleh warga Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan.
Video tersebut diunggah oleh akun Instagram @makassar_iinfo, Rabu (14/7/2021)
Uniknya orang ini membeli mobil secara kontan dengan koin dan uang pecahan kecil hasil menabung selama lima tahun.
Sementara itu, disebutkan bahwa orang tersebut membeli mobil bermerek Toyota. Sayangnya tidak dijelaskan mobil jenis apa yang diinginkan oleh warga yang satu ini.
"Salah satu warga Kabupaten Bulukumba yang telah melakukan pembeliaan satu buah unit Toyota dri hasil menabung dalam jangka waktu 5 tahun," tulis akun tersebut.
Akibatnya, para karyawan dealer mobil pun dibuat sibuk untuk memastikan uang yang digunakan membayar mobil ini dalam jumlah yang pas.
Bikin salut, aksi warga ini mengundang beragam reaksi pengguna media sosial seperti pada beberapa komentar berikut ini.
"Semua bisa tanpa riba, kalo bisa cash kenapa harus riba, kuncinya sabar," tulis agusb***.
"Untung tidak makan rayaaap ya," kata cin***.
"Uang Grabfood dan Gofood ku kalau di total uda bisa beli Rumah," celetuk nasi_kuning***.(sumber: suara.com)
Reporter: bbn/net