search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
6 Tanaman yang Bisa Usir Nyamuk Sekaligus Mempercantik Ruangan
Sabtu, 19 Februari 2022, 22:00 WITA Follow
image

6 Tanaman yang Bisa Usir Nyamuk Sekaligus Mempercantik Ruangan

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, NASIONAL.

Nyamuk merupakan salah satu serangga yang tidak hanya mengganggu, tetapi juga merugikan. Mereka merupakan penyebab dari berbagai penyakit yang berbahaya seperti demam berdarah dan chikungunya. Jadi, mengusir nyamuk dari rumah merupakan hal yang perlu dilakukan.

Tanpa menggunakan bahan kimia, Anda juga bisa mengusir nyamuk dengan berbagai jenis tanaman yang juga dapat mempercantik tampilan di ruangan dan sudut-sudut rumah Anda.

Dilansir dari laman garden design, berikut 6 rekomendasi tanaman pengusir nyamuk.

1. Lavender

Salah satu tanaman yang sudah dikenal dapat digunakan untuk mengusir nyamuk adalah Lavender. Aroma dari minyak esensial yang ada pada daun lavender dipercaya membuat nyamuk menjauhinya.

Lavender mampu bertahan di berbagai kondisi musim. Namun, mereka memerlukan cahaya matahari dan drainase yang baik.

2. Catnip

Tanaman yang berasal dari keluarga mint ini dapat ditemukan tumbuh subur hampir di mana saja. Perawatan catnip pun cukup mudah. Namun di satu sisi, catnip juga bisa merusak tanaman lain di sekitarnya. Jadi, jauhkan catnip dari tanaman di dalam rumah Anda.

Brooklyn Botanical Garden menyebutkan bahwa catnip merupakan tanaman pengusir nyamuk yang luar biasa. Pada sebuah penelitian di Lowa, catnip telah terbukti sepuluh kali lebih efektif dari DEET, bahan kimia yang digunakan di sebagian besar produk pengusir serangga.

3. Rosemary

Aroma kayu yang cukup kuat pada rosemary rupanya menjadikannya tanaman pengusir nyamuk yang cukup hebat. Rosemary bekerja secara maksimal di wilayah beriklim panas dan kering.

Mereka juga dapat dipangkas dalam beragam bentuk dan ukuran sehingga selain dapat mengusir nyamuk, rosemary juga dapat mempercantik ruangan Anda.

4. Kemangi

Bau menyengat dari daun kemangi inilah yang membuat nyamuk ingin menjauhinya. Kemangi menyukai tempat yang lembab dengan drainase yang baik dan sinar matahari yang cukup.

Anda dapat menanam kemangi di dalam wadah atau di kebun secara langsung, baik sendiri maupun dipadukan dengan tanaman lain.

5. Citronella Grass

Tanaman pengusir nyamuk selanjutnya adalah citronella grass atau serai. Tanaman dengan perawatan yang mudah ini paling baik ditanam di lahan yang cukup luas karena tidak tahan dengan embun beku. Tetapi di iklim yang lebih hangat, dapat ditanam langsung di area yang cerah.

6. Bee balm

Bee balm atau Monarda merupakan tanaman yang dapat menarik lebah dan kupu-kupu. Namun di sisi lain, mereka sangat dibenci oleh nyamuk.

Untuk mendapatkan hasil maksimal, petik beberapa daun bee balm, dan hancurkan untuk menjadikannya cairan berbau harum. (Sumber : Suara.com)

Reporter: bbn/tim



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami