search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Ganjar Pranowo Menanggapi Dukungan Kader Partai Nasdem
Kamis, 16 Juni 2022, 16:25 WITA Follow
image

beritabali.com/ist/suara.com/Ganjar Pranowo Menanggapi Dukungan Kader Partai Nasdem

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, NASIONAL.

Selain Anies Baswedan, nama Ganjar Pranowo banyak diusulkan menjadi calon presiden pada pemilu 2024. Hal itu terlihat dalam rapat kerja nasional Partai Nasional Demokrat. 

Walaupun Ganjar Pranowo merupakan kader PDI Perjuangan, 29 dewan pengurus wilayah partai itu mendukung Ganjar. Kemarin, Wakil Ketua Umum Partai Nasional Demokrat Ahmad Ali juga mengakui.

"Kalau kita lihat aspirasi beberapa wilayah yang muncul di media tidak jauh-jauh menyebut nama Anies, kemudian nama Ganjar," kata Ali. "Dua nama itu yang hari ini tidak jauh yang muncul di wilayah tapi kita tidak boleh mendahului wilayah-wilayah. Walaupun itu selentingan wilayah sudah menyampaikan di beberapa media kita akan lihat secara resminya seperti apa." 

Tapi Ganjar terkesan hati-hati merespons dukungan dari pengurus wilayah Partai Nasional Demokrat karena dia seorang kader PDI Perjuangan yang sekarang juga sedang mempersiapkan calon presiden.

"Saya terima kasih mendapatkan kehormatan itu, tapi saya PDI Perjuangan," kata Ganjar kepada wartawan di acara Sekolah Partai PDI Perjuangan di Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Kamis (16/6/2022).

Dia memilih lebih banyak berkelakar untuk mengalihkan pertanyaan para wartawan, misalnya ketika ditanya soal bagaimana seandaiinya partai politik lain melamar atau ingin mengusungnya.

"Apa lamaran-lamaran emangnya mau nikah," katanya.

Dia kembali menegaskan bahwa dirinya anggota PDI Perjuangan. "Partainya PDIP markasnya PDIP kok. Kita kan kader PDIP," katanya.

Diminta menanggapi soal hasil survei yang menunjukkan elektabilitasnya paling tinggi, mantan anggota DPR itu juga hanya bercanda-canda.

"Halah survei opo (apa)," kata Ganjar.

Di tengah kegiatan Sekolah Partai PDI Perjuangan, Ganjar mengikuti salat berjamaah di Masjid At-Taufiq yang belum lama ini diresmikan Presiden Joko Widodo.

Setelah selesai menunaikan ibadah, dia terlihat menyapa warga yang menyebut-nyebut namanya. Ganjar mengatakan ikut menghadiri konsolidasi kepala daerah di Jakarta sebagai bagian dari tahapan pemilu yang telah dimulai.

"Semua harus siap mendukung partai menyiapkan diri untuk pemilu besok, sudah melekat dalam tugas kita," katanya.(sumber: suara.com)


 

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami