search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
3 Tentara Belanda Terluka Karena Aksi Penembakan
Senin, 29 Agustus 2022, 07:42 WITA Follow
image

beritabali.com/cnnindonesia.com/3 Tentara Belanda Terluka Karena Aksi Penembakan

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DUNIA.

Setidaknya tiga tentara Belanda yang sedang berada di Amerika Serikat (AS) terluka oleh aksi penembakan di Indianapolis, salah satunya dilaporkan kritis.

Kementerian Pertahanan Belanda mengatakan aksi penembakan itu terjadi di luar hotel tempat mereka menginap pada Jumat (26/8) malam waktu setempat.

Kemenhan Belanda mengatakan kepolisian setempat masih melakukan investigasi atas aksi penembakan tersebut, dan sejauh ini belum ada yang ditahan.

Sementara itu, seperti dilansir Reuters, Departemen Kepolisian Metropolitan Indianapolis (IMPD), sejauh ini belum dapat dimintai komentar banyak.

"Saat ini informasi yang ingin kami ungkapkan adalah bahwa [penembakan] itu bukan sesuatu yang terjadi di dalam hotel," kata seorang juru bicara menjawab pertanyaan saluran berita FOX 59.

"Itu adalah pertengkaran sebelumnya yang kami yakini di lokasi lain. Itu tidak terjadi di dalam Hampton, kejadian sebenarnya ada di luar," imbuhnya.

Juru Bicara Kemenhan AS atau Pentagon pun menyatakan situasi itu masih dilakukan investigasi sehingga belum banyak yang bisa diterangkan ke publik.

Mengutip dari media massa lokal, IndyStar, aksi penembakan itu terjadi sekitar pukul 3.30 dini hari waktu setempat di dekat persimpangan jalan Maryland dan Meridian.(sumber: cnnindonesia.com)

Editor: Redaksi

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami