search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Simak 3 Tips Ini, Agar Rambut Tampak Lebih Sehat
Selasa, 30 Agustus 2022, 21:46 WITA Follow
image

bbn/kompas.com/Simak 3 Tips Ini, Agar Rambut Tampak Lebih Sehat

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, NASIONAL.

Rambut yang sehat adalah dambaan setiap wanita. Bukan tanpa alasan, rambut adalah salah satu bagian paling penting yang membuat wanita bisa tampil percaya diri.

Berbagai cara pasti akan dilakukan demi memiliki rambut tampak lebih sehat dan bagus. Seorang ahli masalah rambut membagikan beberapa tips untuk merawatnya.

Tips yang dibagikan oleh seorang hairdresser ini lebih menekankan pada hal-hal sederahana yang bisa membuat rambut lebih sehat. Melalui unggahan videonya di akun TikTok  rachelvalentinehair, berikut beberapa tipsnya.

Pertama, sambil menunjukan rambutnya ia mengatakan untuk mulai mengubah kunciran rambut. Gunakan scrunchie karena itu lebih lembut dan aman untuk mengikat rambut. Ia juga menunjukan scrunchie bahan satinnya itu. Tidak harus berbahan satin, yang terpenting adalah kelembutan bahannya.

Kedua, ia juga mengatakan memakan makanan yang bisa memenuhi kebutuhan nutrisi rambut juga bisa membantu. Memakan makanan dengan banyak kandungan protein bisa mempercepat pertumbuhan rambut dan mencerahkannya.

Ketiga, sambil memeragakannya juga Rachel mengatakan memijat kepala juga bagus untuk kesehatan rambut. Karena dengan pijatan bisa menstimulas darah yang membawa nutrisi yang dibutuhkan. Meski sedang dalam jadwal yang sibuk, luangkanlah waktu untuk memijat kepala setiap hari.

Tentu saja unggahan video itu langsung menuai komentar dari pengikutnya. Tak sedikit juga warganet yang berterimakasih dengan tipsnya itu.

"Terimakasih untuk tipsnya, aku akan segera mencobanya," komentar seorang warganet.

"Memang menggunakan scrubchie adalah jalan terbaik," ujar warganet lain.

Ada juga warganet yang melontarkan komentar seperti ini. "Aku baru saja mengubah ikat rambutku menjadi scrunchie, memang benar itu tidak membuatku sakit kepala dan lembut ketika melepasnya."

Sementara itu, hingga Selasa (30/8/2022) unggahan video itu telah dilihat sebanyak 12,9 ribu penonton.

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami