search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Bupati Eka Serahkan Pah-pahan Hasil Retribusi DTW Tanah Lot
Senin, 23 Februari 2015, 08:56 WITA Follow
image

Beritabali.com

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, TABANAN.

Bupati Tabanan Ni Putu Eka Wiryastuti selaku Ketua Umum Badan Pengelola DTW Tanah Lot didampingi Sekkab Tabanan Nyoman Wirna Ariwangsa dan Manajer oprasional DTW Tanah Lot Toya Adnyana menyerahkan Pah-pahan hasil retribusi pengelolaan DTW Tanah Lot secara simbolis, Senin (23/02/2015) di Wantilan Agung Pura Pekendungan.  Hadir pula dalam kesempatan tersebut SKPD terkait serta Camat Kediri I Gusti Agung Alit Adiatmika.

Bupati Eka dalam kesempatan tersebut mengatakan apa yang kita dapat saat ini adalah sebuah anugerah, mengingat Tanah Lot merupakan aset yang luar biasa yang tidak dimiliki daerah lain, dan keberadaannya harus terus dilestarikan sebagai warisan anak cucu kita kelak. 

"Tanah Lot merupakan aset yang luar biasa yang tidak dimiliki daerah lain. Sudah menjadi kewajiban bagi kita semua untuk terus menjaga serta melestarikannya sebagai warisan anak cucu kita kelak," ungkapnya.
Pihaknya juga mengajak semua pihak agar selalu berfikir positif dan menyelesaikan permasalahan dengan duduk bersama. 

"Tidak ada permasalahan yang tidak bisa diselesaikan asal kita mau duduk bersama mencari solusinya. Saya ingin semua pihak agar senantiasa berfikir positif," imbuhnya.

Pah-pahan diserahkan oleh Bupati Eka kepada Pura Luhur Tanah Lot, Pura-pura sekitar di kawasan DTW Tanah Lot yang diwakili oleh Pura Luhur Pakendungan, Desa Pekraman sekecamatan Kediri yang diwakili oleh Desa Pekraman Kediri dan Desa Pekraman Beraban. 

Reporter: bbn/nod



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami