Pohon Kelapa Tumbang Akibatkan Tiang Listrik Roboh Melintang di Jalan
Senin, 27 Agustus 2018,
16:55 WITA
Follow
IKUTI BERITABALI.COM DI
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, TABANAN.
Beritabali.com,Tabanan. Tumbangnya pohon kelapa di Banjar Dinas Biaung Tengah, Desa Biaung, Kecamatan Penebel, Tabanan mengakibatkan sebuah tiang listrik roboh, Senin (27/8).
[pilihan-redaksi]
Robohnya tiang listrik yang terjadi sekitar pukul 13.50 Wita itu tidak menyebabkan korban jiwa. Namun tiang listrik yang jatuh melintang menutupi jalan jurusan Biaung-Penebel menuju Desa Tajen itu mengakibatkan kendaraan roda empat tidak bisa lewat.
Robohnya tiang listrik yang terjadi sekitar pukul 13.50 Wita itu tidak menyebabkan korban jiwa. Namun tiang listrik yang jatuh melintang menutupi jalan jurusan Biaung-Penebel menuju Desa Tajen itu mengakibatkan kendaraan roda empat tidak bisa lewat.
Hingga berita ini diturunkan, saat ini masih dilakukan upaya memindahkan tiang listik yang melintang tersebut oleh pihak PLN. "Tidak ada korban dalam kejadian tumbangnya tiang listrik di Biaung tersebut,” jelas Kapolsek Penebel AKP I Ketut Mastra Budaya. Pihaknya memantau evakuasi tiang listrik yang melintang di tengah jalan oleh pihak PLN. (bbn/nod/rob)
Berita Tabanan Terbaru
Reporter: bbn/nod