search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Jembrana Nihil Kasus Meninggal Covid-19, Koster: Jangan Kendur Semangatnya
Minggu, 26 Juli 2020, 21:30 WITA Follow
image

beritabali/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, JEMBRANA.

Gubernur Bali, I Wayan Koster memuji Kabupaten Jembrana yang berhasil dalam penanganan Covid-19 tanpa ada korban meninggal dunia. 

[pilihan-redaksi]
I Wayan Koster mengatakan saaat ini Bali menduduki peringkat kedua untuk tingkat kesembuhan pasien. Saat ini tercatat 77,3 persen tingkat kesembuhan, raihan itu di bawah Provinsi Sumatera Barat. Koster merinci 80 persen kasus saat ini disumbang dari Orang Tanpa Gejala (OTG).

"Saya sangat mengapresiasi Kabupaten Jembrana yang terbaik di Bali dalam penangan kasus Covid-19 ini. terutama di Gilimanuk sangat luar biasa dari siang hingga malam karena di Jembrana cukup rawan karena semua bekerja baik sinergi dapat dikendalikan," ujarnya saat kegiatan Penyerahan bantuan sembako dan APD ini diserahkan secara simbolis kepada Bupati Jembrana, I Putu Artha, Minggu (26/7) bertempat di wantilan Kelurahan BB Agung di Jembrana, Minggu (26/7/2020).

“Jangan kendur semangatnya, Covid masih berlangsung fase belum ditemukan obat belum sehingga masih ada kasus baru,” tegas Wayan Koster.

Selain sembako, Jembrana juga dibantu alat-alat penanganan Covid-19 berupa sembako sebanyak 570 paket dan APD sebanyak 100 paket sesuai permohonan Bupati Jembrana.

"Akan tambah baik yang sudah baik di Jembrana sembuh total tidak ada lagi yang dirawat," sebutnya.

Sementara Bupati Jembrana I Putu Artha mengatakan bahwa dalam penanganan kasus covid-19 jembrana menjadi yang terbaik di Bali, karena kabupaten Jembrana sudah di anggap mampu melaksanakan penanganan virus yang sangat mematikan ini. 

Selama empat bulan lebih gugus tugas satgas gotong royong Kabupaten Jembrana yang terdiri dari survaillance serta masyarakat Jembrana secara bersama-sama membangun dan bersinergi dalam penanganan kasus covid-19. 

Dan dengan berkat kerja keras dan tidak mengenal lelah dari semua pihak penangan covid-19 sangat berjalan dengan baik, sehingga jumlah kasus terkonfirmasi paling sedikit di Bali dengan nihilnya kasus meninggal dunia sampai saat ini.  

Ia berharap semoga di masa adaptasi ini tetap menerapkan protokol tatanan Bali Era Baru sehingga tidak meningkat kasusnya sehingga masyarakat dapat beraktivitas dengan baik.

“Saya ucapkan banyak terima kasih kepada bapak gubernur atas bantuan covid-19 ini yang berupa sembako dan APD, semoga bantuan yang di ebrikan sangat bermanfaat bagi warga masyarakat yang menerimanya,” tutup Bupati Artha.

Reporter: Humas Bali Covid 19



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami