search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
4 Rute yang Dilalui Bus Trans Metro Dewata
Selasa, 8 September 2020, 21:00 WITA Follow
image

beritabali/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Moda transportasi Trans Metro Dewata yang baru diluncurkan Senin (7/9) di Pasar Badung beroperasi pada 4 rute yakni Terminal Pesiapan Tabanan menuju Central Parkir Kuta, Bandara Ngurah - Rai GOR Ngurah Rai Denpasar, berikutnya Pantai Matahari Terbit - Dalung Permai, serta Ubud sampai Terminal Ubung.

Dirjen Perhubungan Darat, Budi Setiadi menjelaskan untuk di wilayah Sarbagita direncanakan ada lima koridor. Empat koridor baru menggunakan bus sedang, yakni koridor Terminal Persiapan-Central Parkir Kuta Badung sepanjang 63,6 kilometer (km) untuk perjalanan pulang pergi dengan 40 halte, GOR Ngurah Rai-Bandara Ngurah Rai 30,2 km dan 24 halte, Pantai Matahari Terbit, Dalung 43 km dan 24 halte, dan Terminal Ubung-Sentral Parkir Monkey Forest 55,3 km dan 32 halte.

"Empat koridor ini mendapatkan subsidi operasional dari Kementerian Perhubungan. Operator yang mengoperasikan Bus Trans Metro Dewata adalah operator di daerah," ungkapnya.

Sementara koridor Terminal Batu Bulan-ITDC Nusa Dua adalah rute eksisting Bus Trans Sarbagita sepanjang 62,4 km untuk perjalanan pulang pergi dapat menggunakan bus kapasitas besar. "Jumlah bus besar harus ditambah agar headway 10 menit. Koridor ini mendapat sibsidi operasional dari Pemprov. Bali," jelasnya.

Bus Trans Metro Dewata, yang disebut dengan nama Teman Bus  yang merupakan bantuan langsung dari Kementerian Perhubungan (Kemnhub) RI resmi dilaunching hari ini oleh Dirjen Perhubungan Darat, Budi Setiadi bersama Gubernur Bali, Wayan Koster, Walikota Denpasar yang di wakili Sekda Kota Denpasar, AAN. Rai Iswara di areal parkir Pasar Rakyat Pasar Badung Kota Denpasar, Senin (7/9) ini.

Dia mengatakan Teman Bus (transportasi, ekonomis, murah, andal, aman dan nyaman)  yang diluncurkan itu, juga merupakan program dari Kemenhub untuk moda transportasi di Indonesia, khususnya di Bali dan Denpasar umumnya.

“Pemerintah hadir untuk turut membenahi layanan transportasi umum di daerah. Salah satunya akan beroperasi Trans Metro Dewata di empat koridor dalam Kawasan Aglomerasi Sarbagita (Denpasar, Badung, Gianyar dan Tabanan). Pemerintah memberikan subsidi 100 persen biaya operasional," ungkapnya.

Trans Metro Dewata menjadi salah satu Pengembangan Angkutan Massal Berbasis Jalan Dengan Skema Pembelian Layanan (Buy The Service) yang disubsidi oleh pemerintah. Bus hadir sebagai angkutan Bus Rapid Transit (BRT) untuk penunjang mobilisasi masyarakat yang terintegrasi dengan layanan angkutan massal lain.

Tujuan program ini untuk meningkatkan lagi minat masyarakat menggunakan angkutan umum sehingga mampu mengurangi penggunaan kendaraan pribadi yang diharapkan mampu mengurangi kemacetan dan polusi udara di Bali. Kehadiran  Trans Metro Dewata akan mengembalikan minat warga Bali, khususnya di Kawasan Perkotaan Sarbagita (Denpasar, Badung, Gianyar dan Tabanan) menggunakan transportasi umum.

Reporter: bbn/rls



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami