search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Disuntik Vaksin Covid-19, Kapolresta Denpasar: Sama Sekali Tidak Sakit
Jumat, 15 Januari 2021, 21:25 WITA Follow
image

beritabali/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Pelaksanaan kegiatan pencanangan Vaksin Covid-19 tingkat Kota Denpasar berlangsung di RS Wangaya Denpasar Utara, Jumat (15/1/2021). 

Penerima vaksin ini dilakukan oleh Ketua DPRD Kota Denpasar I Gusti Ngurah Gede, SH, Wali Kota Denpasar IB. Rai Dharma Wijaya Mantra hingga Kapolresta Denpasar Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan. 

Kombes Jansen usai disuntik vaksin mengatakan, vaksin yang disuntik ini masuk kategori aman dan tidak ada rasa sakit sama sekali. Dia berharap penyuntikan vaksin ini bisa memutus mata rantai Covid-19 dan masyarakat bisa sehat kembali. 

“Jangan takut vaksin ini aman, sama sekali tidak sakit. Buktinya saya baik-baik saja. Suntik vaksin ini dilakukan guna meningkatkan kekebalan imunitas tubuh dan mencegah penularan Covid-19,” tegas perwira melati tiga di pundak ini. 

Diungkapkanya, dengan penyuntikan vaksin ini diharapkan perekonomian dan destinasi wisata di Bali berjalan lancar. “Mudah-mudahan vaksinasi ini dapat memulihkan perekonomian di Pulau Bali seperti sedia kala,” terangnya. 

Mantan Wadireskrimsus Polda Papua Barat itu juga mengimbau kepada masyarakat Bali agar saling menjaga diri, jaga keluarga, jaga negara dengan menerapkan pola 5M yakni memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas. 

Diinformasikan, dalam kegiatan pencanangan vaksin bertempat di UPTD Rumah Sakit Umum Daerah Wangaya, kurang lebih ada 50 orang yang divaksinasi. Selain Kapolresta, ada Ketua DPRD Kota Denpasar I Gusti Ngurah Gede, Wali Kota Denpasar IB Rai Dharma Wijaya Mantra, Wakil Wali Kota Denpasar IGN. Jaya Negara, dan Kepala Pelaksana BPBD Kota Denpasar IB Joni Arimbawa. 

Lanjut, Kepala Kejaksaan Republik Indonesia Denpasar Luhur Istighfar, Kepala Kantor Pengadilan Denpasar H. Soebandi, Komandam KODIM 1611/Badung diwakili oleh Mayor Arh I Made Arta Pasilok Kodim 1611/Badung.

Selain itu vaksinasi juga diberikan kepada PLT Direktur UPTD RSUD Wangaya Kota Denpasar Dewa Putu Alit Parwata, IDI Cabang Denpasar dr I Ketut Widiasa, Kepala BPJS Kota Denpasar I Kadek Budi Astawan, Ketua PHDI Kota Denpasar I Nyoman Kennak, dan lain sebagainya. 

"Ini adalah program pemerintah yang harus diikuti oleh seluruh masyarakat. Selain itu dengan adanya imunitas, kita akan mencegah penularan yang lebih banyak Covid-19 memberikan dampak yang luar biasa Kepada seluruh masyarakat dan sektor-sektor lainnya," pungkas Kapolresta.

Reporter: bbn/bgl



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami