search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
PTM di Jembrana, Orang tua Tak Izinkan Puluhan Siswa Masuk
Selasa, 5 Oktober 2021, 09:55 WITA Follow
image

beritabali/ist/PTM di Jembrana, Orang tua Tak Izinkan Puluhan Siswa Masuk.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, JEMBRANA.

Pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) khusus Sekolah Menengah Atas (SMA) di Jembrana terdapat sejumlah siswa yang yang absen.  Sejak pemberlakuan PTM Senin (04/10/2021) ada puluhan siswa yang tercatat tidak bisa mengkutinya karena tidak mendapatkan persetujuan dari orang tuanya. 

Adapun alasan mereka tidak bisa mengkuti PTM yaitu, memang khawatir kondisi Covid-19 saat ini yang masuk PPKM level III, juga memang karena sakit dan masih tahap penyembuhan. 

Namun mereka yang tidak bisa PTM mereka tetap mengikuti pelajaran jarak jauh atau daring. Dari pantauan di SMA Negeri 1 Negara, dari total 1.052 siswa, ada 14 siswa yang tidak mendapat persetujuan orang tua/wali. 

Kepala SMA N 1 Negara, I Putu Prapta Arya, Senin (04/10/2021) mengatakan dari belasan siswa yang tidak mengikuti PTM karena tidak mendapat persetujuan orang tua. 

"Ada beberapa yang masih meragukan alasan, nanti kita akan lakukan home visit untuk memastikan," katanya. 

Sekolah tidak bisa memaksa karena ini memang harus ada persetujuan orang tua/wali. Akan tetapi para siswa yang tidak ikut PTM ini wajib mengikuti pembelajaran online

Sesuai SOP untuk pengaturan PTM, di atas pukul 12.00 WITA, juga dilakukan pembelajaran online untuk melengkapi kekurangan jam belajar dari PTM terbatas. 

Sekolah juga tidak bisa memaksa, namun keseluruhan dari 812 siswa menyatakan setuju untuk PTM dengan persetujuan dari orang tua siswa itu sendiri.

Reporter: bbn/jbr



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami