Ramai, Kunjungan Wisatawan Domestik dan Mancanegara ke Monkey Forest Ubud
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, GIANYAR.
Memasuki akhir cuti bersama dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 1944 H, kunjungan ke objek wisata di Gianyar tergolong ramai.
Hal itu dilihat dari kedatangan wisatawan ke objek wisata Monkey Forest. Selain itu, kepadatan kendaraan juga terlihat di jalan raya.
Mengantisipasi hal yang tidak diinginkan, Polsek Ubud memasifkan patroli dialogis di objek wisata. Mengingat Ubud merupakan salah satu destinasi wisata yang sudah diakui dunia.
Patroli dialogis ini dilaksanakan dalam rangka memberi rasa aman dan nyaman kepada wisatawan baik domestik maupun internasional yang berkunjung ke wilayah Ubud, mengingat wisatawan yang datang ke Ubud semakin ramai.
Pemantauan dan monitoring dilaksanakan oleh Polsek Ubud dipimpin Pawas Kanit Intelkam Polsek Ubud Iptu Ngakan Nyoman Jaya Wijaya bersama piket fungsi berlokasi objek wisata Monkey Forest, Kecamatan Ubud, Selasa (25/04).
Dimonitor di lokasi objek wisata Monkey Forest, banyak wisatawan baik domestik maupun mancanegara memadati lokasi objek wisata, personel Polsek Ubud melaksanakan monitoring maupun berbincang-bincang dengan wisatawan. Diharapkan dengan kehadiran Polri di lokasi mampu memberikan rasa nyaman kepada masyarakat.
Kapolsek Ubud Kompol I Made Uder, menyampaikan bahwa kegiatan yang dilaksanakan oleh Polsek Ubud ini merupakan kegiatan yang akan terus dilaksanakan.
“Dengan dilaksanakan kegiatan patroli dialogis, akan tercipta Situasi Kamtibmas yang kondusif,” ujarnya.
Editor: Redaksi
Reporter: bbn/gnr