search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Akui Selingkuh, Rendy Kjaernett Masih Ingin Benahi Kerusakan Keluarga
Minggu, 2 Juli 2023, 11:02 WITA Follow
image

beritabali.com/cnnindonesia.com/Akui Selingkuh, Rendy Kjaernett Masih Ingin Benahi Kerusakan Keluarga

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, NASIONAL.

Rendy Kjaernett meminta maaf kepada istrinya, Lady Veronica Nayoan terkait perselingkuhannya dengan Syahnaz Sadiqah. Ia berharap kasus perselingkuhannya ini bisa menjadi pembelajaran dan menjadikan dirinya menjadi lebih baik lagi.

"Di sini saya mau menyampaikan permohonan maaf untuk keluarga saya, terutama istri dan anak-anak saya. Dan untuk rekan kerja, sahabat-sahabat, dan khalayak publik atau kegaduhan berita yang ada beberapa hari ini," ucap Rendy dalam konferensi pers di Jakarta, Sabtu (1/7).

Ia pun membenarkan bahwa kasus perselingkuhan tersebut telah merusak rumah tangganya. Oleh karena itu, ia berharap istri dan anak-anaknya mau membukakan pintu maaf sebesar-besarnya.

Dalam sebuah wawancara, Lady menegaskan bakal menggugat cerai Rendy setelah membongkar perselingkuhan sang suami di media sosial.

Rencana gugatan cerai tersebut sudah ia pikirkan dengan matang. Ia bahkan sudah mantap akan berpisah dari Rendy sebelum mengunggah bukti perselingkuhan suaminya dengan Shanaz di media sosial.

"Sebenarnya dari awal aku mau posting, aku sudah pada keputusan mau cerai. Iya [sudah bulat]," ujar Lady dalam wawancara di kanal YouTube Richard Lee, Kamis (22/6).

Ia mengaku sudah mengumpulkan bukti perselingkuhan sebagai alasan mengajukan gugatan. Lady bahkan tidak segan mengunggah sejumlah bukti tersebut di media sosial.

Aktris FTV itu juga percaya akan mendapat jalan terbaik untuk mengasuh ketiga anaknya hingga mereka dewasa. Untuk itu, Lady berharap Rendy bisa membantu dengan suportif jika gugatan cerai itu sudah masuk pengadilan.

"Aku masih bisa kerja. Aku akan kembali kerja lagi, apalagi ibaratnya kita berusaha melakukan hal yang benar. Aku yakin pasti ada jalan," ucap Lady.

"Aku berharap kita bisa selesai baik-baik, setidaknya kamu [Rendy] bantu aku untuk melewati ini dengan baik demi kesehatan mental anak-anak juga," lanjutnya.

Namun, Lady hingga kini belum mengungkapkan detail rencana mengajukan gugatan cerai atas Rendy Kjaernett ke pengadilan.

Di sisi lain, Rendy tak mau bicara lebih jauh soal isu perselingkuhannya dengan Syahnaz. Ia berjanji akan membuka kasus itu lebih detil di waktu yang tepat.

"Jawabnya nanti ya. Nanti saya jawab di waktu yang tepat, saat saya siap," kata Rendy.

Ia pun menekankan bahwa dirinya saat ini tengah fokus untuk membenahi kerusakan yang ia buat untuk keluarganya.

"Semoga saya jadi orang yang lebih baik. Saya minta doanya, minta support-nya, agar bisa menyelesaikan masalah ini dengan baik," kata Rendy dengan mata yang berkaca-kaca.(sumber: cnnindonesia.com)

Editor: Redaksi

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami