Danrem 163/Wirasatya Pimpin Pemakaman Militer Sertu I Wayan Ardana
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, BANGLI.
Danrem 163/Wirasatya, Brigjen TNI Ida I Dewa Agung Hadisaputra, memimpin langsung upacara pemakaman militer untuk Sertu I Wayan Ardana, anggota Koramil 1626-04/Kintamani, Bangli.
Almarhum menjadi korban kecelakaan maut di Jalan Raya Sekardadi, Banjar Petung, Desa Batur Tengah, Kintamani, Bangli, yang merenggut tiga korban jiwa pada 9 Februari 2025 lalu.
Pemakaman berlangsung secara militer di Setra Desa Adat Sala, Desa Abuan, Susut, Bangli. Sertu I Wayan Ardana dikenal sebagai prajurit berintegritas tinggi yang mengabdikan diri dengan penuh tanggung jawab serta dedikasi dalam menjalankan tugasnya sebagai Babinsa di Desa Awan, Koramil 1626-04/Kintamani.
Kepergian almarhum meninggalkan kesan mendalam bagi rekan-rekan TNI serta masyarakat sekitar, yang mengenalnya sebagai sosok rendah hati dan penuh pengabdian.
Danrem 163/Wirasatya Brigjen TNI Ida I Dewa Agung Hadisaputra, bersama Dandim 1626/Bangli Letkol Kav I Ketut Artha Negara dan jajaran Kodim 1626/Bangli, memberikan penghormatan terakhir yang ditandai dengan tembakan salvo.
"Upacara ini sebagai bentuk penghormatan dari jajaran TNI atas jasa dan dedikasi almarhum dalam menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab dan kesetiaan terhadap NKRI," ujar Brigjen TNI Ida I Dewa Agung Hadisaputra.
Sebagai simbol penghargaan dan dedikasi, bendera Merah Putih diserahkan kepada pihak keluarga, dilanjutkan dengan prosesi pengabenan.
Editor: Redaksi
Reporter: bbn/bgl