7 Negara Asia Yang Menerapkan Wajib Militer
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, DUNIA.
Topik wajib militer sempat ramai menjadi perbincangan publik usai salah satu anggota boyband asal Korea Selatan, Bangtan Boys (BTS) harus menunaikan wamil. Kebijakan pemerintahan Seoul menuai kritik lantaran BTS dianggap berkontribusi dalam ekonomi negara dan menggaet banyak prestasi di dunia hiburan.
Wajib militer merupakan sistem yang memberikan kewajiban militer secara paksa kepada warga dengan tujuan bela negara sesuai jangka waktu yang ditentukan.
Berikut deret negara di Asia yang menerapkan sistem wamil bagi penduduknya.
1. Korea Selatan
Korea Selatan dilaporkan membutuhkan pasukan yang besar menyusul ancaman berkelanjutan dari Korea Utara. Bagi laki-laki Korsel yang berusia 18 hingga 28 tahun harus mengikuti wajib militer setidaknya selama 18 bulan. Namun, perempuan tak wajib mengikuti sistem ini.
Jika di antara perempuan negara itu ada yang minat, mereka bisa mendaftar di Korps Pelatihan Perwira Cadangan. Masa wajib militer seseorang berbeda-beda karena sejumlah faktor. Mulai dari cabang militer tempat mereka berada, tugas aktif vs non-aktif.
Sedangkan masa dinas Angkatan Darat dan Marinir Korea Selatan adalah 21 bulan, Angkatan Laut 23 bulan, dan Angkatan Udara 24 bulan.
Adapun untuk tugas tak aktif yakni 24 bulan bagi pekerja sosial atau kerja sama internasional, 34 bulan bagi tenaga teknis industri, dan 36 bulan bagi mereka yang menyelesaikan tugas sebagai dokter , pengacara, dokter hewan, atau peneliti ahli, demikian dikutip 90 Day Korean.
2. Korea Utara
Korut juga menerapkan sistem wajib militer bagi warganya. Menurut laporan World Population Review, pemerintahan Pyongyang mewajibkan warganya yang berusia 17 tahun ikut Wamil. Bagi laki-laki masa wamil memakan waktu 10 tahun, dan perempuan 5 tahun.
3. China
China mewajibkan warganya mendaftar wajib militer, demikian dikutip Forces. Laki-laki yang berusia 18 hingga 22 tahun harus mendaftar wajib militer selama dua tahun.
Namun, sebagai negara terpadat di dunia, China memiliki cukup banyak sukarelawan dan tidak pernah harus bergantung pada wajib militer.
4. Thailand
Thailand juga menerapkan Wamil bagi yang berusia 21 tahun. Peserta dipilih secara acak.
5. Taiwan
Adapun masa wajib militer di Taiwan empat bulan bagi laki-laki yang berusia 18 hingga 36 tahun.
6. Singapura
Wamil di Singapura berlaku bagi laki-laki yang berusia 18-21 tahun. Kegiatan ini akan berlangsung selama 2 tahun untuk.
7. Myanmar
Myanmar telah memperbarui Undang-undang wajib militer dan disahkan pada 2010, tetapi belum berlaku.(sumber: cnnindonesia.com)
Reporter: bbn/net