search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Wanita Dagang Es Kelapa Muda Nyambi Jual Togel
Selasa, 20 Januari 2009, 18:58 WITA Follow
image

images.google.com

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Siti Muhalifah (31), seorang pedagang es kelapa muda ditangkap polisi, Selasa (20/01), di Jalan Griya Anyar, saat menghitung uang hasil jualan togel. Perempuan beranak tiga ini mengaku dari hasil togel, bisa menutupi keuangan keluarganya. ’’ Tersangka ibu rumah tangga ditangkap karena jual togel,’’ ungkap Kapolsek Kuta AKP Dodi Prawira Negara, pada Selasa (20/01).

Kapolsek mengatakan, tersangka Siti ditangkap sekitar pukul 13.00 Wita, saat sedang menjual kupon togel di Jalan Griya Anyar, tepatnya di bengkel Sangging, Kuta. Tersangka Siti ditangkap saat menghitung uang hasil penjualan togel. Dari tangan tersangka Siti, petugas menemukan barang bukti berupa uang Rp 504 ribu, rekapan, buku mimpi, paito, syair mimpi dan pulpen.

‘’ Kita sulit mengungkap pengepulnya karena Siti mengaku tidak mengetahui alamat pengepul,”sebutnya.

Saat dimintai keterangannya, Siti Mualifah mengaku nyambi berjualan togel, karena tuntutan hidup. Berdagang es kelapa muda, dirasakan tidak cukup untuk menutupi kehidupan bersama suami dan tiga anaknya.

Siti mengaku ditawari seorang pengepul togel berinisial Pak Man tinggal di Monang-maning Denpasar. Kata Siti, pengepul itu menjanjikannya persenan, apabila bisa menjual togel.

“Sehari saya bisa dapatkan Rp 500 ribu. Pak Man itu (pengepul) kasih saya kadang Rp 15 ribu bahkan sampai Rp 17 ribu,”jelasnya, Selasa (20/01) di Mapolsek Kuta. 


Pada akhirnya, Siti menerima dan dua bulan lamanya berjualan togel. Kupon putih itu dijajakannya kepada para karyawan bengkel dan orang-orang sekitar. Belum sempat untung, aparat kepolisian menangkap tersangka di Jalan Sangging Kuta, saat menulis rekapan togel kepada seorang pembeli yang ternyata polisi. (Spy)

Reporter: bbn/ctg



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami