search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Gepeng Marak di Kota Gianyar
Kamis, 23 Juli 2009, 18:00 WITA Follow
image

images.google.com

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, GIANYAR.

Kendati sudah seringkali ditertibkan, namun keberadaan gelandangan dan pengemis (gepeng) di Kota Gianyar tetap marak. Mereka kerap nongkrong di sejumlah rumah makan di kota seni ini.

Gepeng marak di Kota Gianyar. Masalah ini sama sekali tak mendapatkan perhatian dari jajaran Satpol PP Gianyar. Padahal, jarak kantor Satpol PP dengan kota Gianyar tak begitu jauh.

I Wayan Sunarta, salah satu juru parkir yang bertugas di Kota Gianyar menyebutkan gepeng memang setiap hari ada, mereka datang dan pergi. “ Kami sudah sering mengusirnya, namun mereka tetap saja datang, “ ujarnya.

Lebih jauh sambung Sunarta, kedatangan mereka bergantian. Jika hari ini yang datang membawa anak, keesokan harinya datang lagi yang tak membawa anak. “ Susah saya, ngusirnya, karena mereka membandel, “ jelasnya. (Art)

Reporter: -



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami