search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Dewan Pengurus HARPI Melati Cabang Klungkung Resmi Dilantik
Kamis, 8 Desember 2016, 14:55 WITA Follow
image

Dewan pengurus HARPI Melati Cabang Klungkung resmi dilantik di Balai Budaya Ida Dewa Agung Istri Kanya, Kamis (8/12). [source: ist]

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, KLUNGKUNG.

Beritabali.com - Klungkung. Dewan Pengurus Himpunan Ahli Rias Pengantin Indonesia (HARPI) Melati Cabang Klungkung diharapkan mampu melestarikan, mempertahankan dan memperhatikan pakem tata rias baik rias madya maupun rias agung Bali khususnya rias khas Klungkung sehingga tidak mengalami perombakan/pemkombinasian yang bisa merusak tata rias khas daerah.
 
Demikian Sambutan tertulis Bupati Klungkung, Nyoman Suwirta yang dibacakan Wakil Bupati Klungkung, Made Kasta pada pelantikan Dewan Pengurus HARPI Melati Cabang Klungkung periode 2016-2020, di Balai Budaya Ida Dewa Agung Istri Kanya, Kamis (8/12).
 
BACA JUGA: 
Selain itu Wabup Kasta juga meminta kepada Dewan Pengurus HARPI Melati Cabang Klungkung untuk mecari generasi yang terampil, generasi yang ahli dalam merias khususnya tata rias daerah sehingga kedepan mampu membawa kemajuan tata rias di Kabupaten Klungkung. Disamping itu pihaknya juga mengucapkan selamat kepada Dewan Pengurus HARPI Melati Cabang Klungkung yang baru dilantik.
 
Sementara itu, Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) HARPI Melati Provinsi Bali, Made Lin Andayani dalam laporannya menyampaikan HARPI Melati merupakan salah satu organisasi yang bergerak dibidang sosial dan tidak terlepas dari peran budaya didalamnya. Lebih lanjut dikatakan tujuan dilantiknya Dewan Pengurus HARPI Melati Cabang Klungkung, untuk meningkatan kualitas perias pengantin sebagai sumber daya manusia dan pengembangan serta pelestarian budaya khususnya dibidang seni rias pengantin yang ada di klungkung.
 
BACA JUGA: 
Pelantikan Ketua Dewan Pengurus HARPI Melati Cabang Klungkung periode 2016-2020, Komang Suryastini, ditandai dengan penyematan PIN oleh Ketua DPD HARPI Melati Provinsi Bali, Made Lin Andayani disaksikan Wakil Bupati Klungkung, Made Kasta beserta Ny, Sri Kasta, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Klungkung, Wayan Sujana, Listibya Klungkung serta undangan lainnya. [rls/open/wrt]

Reporter: -



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami