search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Pemkot Denpasar Mlaspas Pelinggih dan Bangunan Taman Kota Lumintang
Kamis, 21 September 2017, 15:00 WITA Follow
image

ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Beritabali.com, Denpasar. Pemkot Denpasar melalui Bagian Kesra Setda Kota Denpasar, pada Kamis (21/9) menggelar Pecaruan Panca Sanak Agung, Pemlaspasan Pelinggih dan Bangunan Taman Kota Lumintang, Denpasar. Kegiatan Dipusatkan diareal Taman Kota Lumintang dan dipimpin langsung Kabag Kesra Setda KotaDenpasar, IGN.Bagus Mataram. 
 
Kabag Kesra Setda Kota Denpasar, IGN.Bagus Mataram mengatakan pemerintah Kota Denpasar dalam rangka menindaklanjuti visi dan misi sebagai kota berwawasan budaya melaksanakan upacara Pecaruan Panca Sanak Agung, Pemlaspasan Pelinggih dan Bangunan Taman Kota Lumintang, Denpasar.  
 
[pilihan-redaksi]
"Upacara Panca Sanak Agung ini merupakan tingkatan upacara tertinggi bagi umat hindu, namun masih berada dibawah upacara Tawur Agung. Rangkaian upacara Yadnya ini menggunakan hewan sapi,” kata Bagus Mataram.
 
Lebih lanjut, Bagus Mataram mengatakan pelaksanaan upacara Pecaruan Panca Sanak Agung di Taman Kota Lumintang ini dimaksudkan karena semenjak persiapan pemakaian taman Kota Lumintang ini, belum pernah diadakan upacara pecaruan yang bertujuan meminimalisir hal- hal negatif yang tidak diinginkan. 
 
“Oleh karena itu Pemkot Denpasar melaksanakan rangkaian upacara Pecaruan Panca Sanak Agung, Pemlaspasan Pelinggih dan Bangunan Taman Kota Lumintang, Denpasar yang digelar di areal Taman Kota Lumintang sekaligus melaksanakan pemlaspasan bagi sejumlah bangunan baru di sekitarnya, seperti Denpasar YouthPark di sebelah timur, air mancur, dan juga Taman Lalu Lintas yang berada diLapangan Lumintang. Dalam kesempatan ini juga dilaksanakan ritual mendem pedagingan sehingga masyarakat Kota Denpasar yang beraktivitas di areal Taman Kota Lumintang dapat lebih nyaman dan terhindar dari hal negatif,” ujarnya.
 
Upacara Pecaruan Panca Sanak Agung, Pemlaspasan Pelinggih dan Bangunan Taman Kota Lumintang, Denpasar dipuput oleh Ida Pedanda Gede Putra Mas dari Grya Taman Siangan, Balun, Denpasar dan Ida Pedanda Gede Jelantik Giri Santa Cita dari Grya Buda, Banjar Jadi, Kediri, Tabanan.[rls/dps/wrt]

Reporter: -



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami