search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Dua Baliho Mantra-Kerta di Tabanan Dirusak Orang Tak Dikenal
Rabu, 17 Januari 2018, 21:25 WITA Follow
image

beritabalicom

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, TABANAN.

Dua Baliho pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Bali , IB Rai Dharma Wijaya Mantra – I Ketut Sudikerta milik Ketua Fraksi Golkar Tabanan yang dipasang di Jalan Rajawali dan Jalan Pulau Nias, Tabanan, dirusak orang tak dikenal, Rabu ( 17/1/2018).
 
Dua Baliho  tersebut dirusak di bagian wajah foto Ketua Fraksi Golkar Tabanan I Made Asta Dharma . Baliho yang dirobek itu ada di dua lokasi yakni baliho yang dipasang di dekat kantor Koramil Pesiapan tepatnya jalan dari arah pasar Dauh Pala menuju Pesiapan. 
 
Yang kedua adalah baliho di jalan Rajawali yakni jalan dari arah Pesiapan menuju Subamia. Baliho berukuran 2 x 3 meter itu bergambar salah satu pasangan Cagub dan Cawagub Bali, Rai Mantra – Sudikerta (Mantra – Kerta). Dalam baliho itu terpampang photo Mantra – Kerta yang bertertuliskan “Pemimpin Harapan Rakyat Bali”, serta tulisan “ Keseimbangan dona (MANTRA) untuk Kesejahtraan (KERTA) Masyarakat Bali”. 
 
Dibawah kanan, terpampang juga photo anggota DPRD Tabanan, I Made Asta Dharma, serta gambar partai-partai pendukung. Oleh orang tak dikenal, photo tepat pada wajah  Asta Dharma dirobek melingkar sehingga tidak lagi kelihatan muka Asta Dharma.
 
I Made Asta Dharma, Rabu ( 17/1/2018) mengatakan balihonya diketahui dirusak oleh orang tak dikenal pagi sekitar pukul 08.30 Wita. Dikatakannya, baliho tersebut baru dipasang Selasa,(16/01/2018) siang. Namun keesokan harinya yakni Rabu,(17/01/2018) baliho tersebut sudah robek. 
“Tadi pagi sekitar pukul 08.30 wita saya ditelpon oleh salah satu masyarakat bahwa baliho yang saya pasang dirobek orang, dan setelah dicek benar adanya,”  jelasnya. 
 
Aksi perusakan baliho tersebut sudah dilaporkanya ke pimpinan partai, serta telah berkoordinasi dnegan Kapolsektif Kota Tabanan. Selaku masyarakat Tabanan ia sangat menyayangkan dengan aksi perusakan baliho tersebut. 
 
“Jaman sudah berubah, berbeda itu hal biasa jangan lagi pakai cara-cara arogan yang tidak bertanggung jawab,” tandasnya.

Reporter: bbn/psk



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami