search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Berulang Tahun di Bulan Oktober, 12 Anggota Polres Badung Ditindak Push Up
Selasa, 16 Oktober 2018, 13:40 WITA Follow
image

beritabali.com/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BADUNG.

Beritabali.com,Badung. Dua Belas Personil Polres Badung dan jajaran Polsek diapelkan secara khusus di lapangan Apel Mapolres Badung oleh Wakapolres Badung Kompol Sindar Sinaga,S.P, Selasa (16/10) pagi. Mereka langsung ditindak Push Up dan dengan tegas oleh Wakapolres Badung.
 
[pilihan-redaksi]
Meski dengan raut muka yang kebingungan entah kesalahan apa yang mereka buat,  Kedua belas personil tersebut tetap melaksanakan perintah Wakapolres Badung tersebut. Lantas kebingungan berubah menjadi sorak sorai ketika anggota Polres Badung itu mendengar Wakapolres Badung mengeluarkan kue ulang tahun. Jelas, ternyata 12 personil tersebut merupakan anggota yang berulang tahun pada bulan Oktober ini.
 
Ucapan selamat bertambah usia pun datang silih berganti, seluruh personil Polres Badung ikut bergembira dan berdoa agar kekompakan dan rasa persaudaraan Polres Badung tetap terjalin. Salah satu Personil paling berusia yaitu Ipda Purn Ketut Kusuma Wijaya merasa terharu dan bahagia akan kebersamaan dan kekeluargaan yang telah terjalin di POlres Badung ini.
 
[pilihan-redaksi2]
"Saya berulang tahun kemarin tanggal 15 Oktober 2018 dan kemarin pula saya resmi telah memasuki masa purnabhakti, terima Kasih Komandan, terima kasih Polres Badung dan terima Kasih Polri,“ Ungkapnya. 
 
Sementara Wakapolres Badung Kompol Sindar Sinaga,S.P mengungkapkan pihaknya terus menumbuhkan rasa kebersamaan dan kekeluargaan, salah satu caranya adalah merayakan hari jadi berbahagia personil ini dengan merayakannya di kantor. "Bekerja bersama, berbahagia pun bersama,” ungkapnya. (bbn/polresbadung/rob)

Reporter: bbn/rls



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami