Program Campus Visit PIB Diapresiasi Pihak Sekolah
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, TABANAN.
Beritabali.com, Tabanan. Kampus Politeknik Internasional Bali (PIB), yang selama ini dikenal sebagai Tourismpreneurship Campus, Sabtu (21/9) menerima kunjungan dari dua sekolah sekaligus yaitu dari SMAK Soverdi Tuban dan SMA Negeri 1 Mengwi Badung.
Terungkap dalam kunjungan sekolah tersebut, kampus PIB yang berlokasi di Pantai Nyanyi, Tanah Lot Tabanan ini sangat besar, luas, fasilitasnya lengkap dan sejuk.
Selain itu, siswa-siswa dari dua sekolah tersebut juga diberi games dan beragam pelatihan, seperti memasak dan menata dekorasi untuk even.
Salah satu guru pendamping dari SMAK Soverdi Tuban, Wayan Purwanto menyampaikan apresiasinya kepada PIB karena sekolahnya telah diundang mengikuti Program Campus Visit.
Selain diberi pelatihan singkat, mereka diantar mengunjungi Event Lab di Auditorium, Kitchen Lab, Cafe Lab, Beverage Lab dan Pastry and Bakery Lab yang didesain dengan standar industri, juga melihat fasilitas hotel dan asrama mahasiswa.
Wayan Purwanto tidak menyangka ada kampus pariwisata yang memiliki fasilitas yang sangat lengkap dan berstandar internasional.
“Kami berterimakasih karena diberikan kesempatan mengikuti Campus Visit dan siswa kami bisa melihat sarana prasarana, selain lengkap juga kampusnya sejuk. Program ini sangat bagus sehingga masyarakat aware sama PIB,” tandasnya.
Sementara itu, Direktur Kampus Politeknik Internasional Bali (PIB) Prof. Dr.Ir. Sulistyawati, M.S., M.M., M.Mis., D.Th., Ph.D., D.Ag, menyatakan bahwa PIB berkomitmen turut serta menyiapkan sumber daya manusia yang unggul di bidang pariwisata.
"Kami ingin masyarakat luas tahu bagaimana keseriusan kami dalam rangka menyiapkan tenaga kerja yang siap pakai dan berstandar internasional tentunya dalam bidang pariwisata," jelas Prof. Suli yang memiliki 9 HAKI ini.
PIB yang merupakan Green Campus pertama di Bali ini menyelenggarakan pendidikan vokasi dengan 3 program studi yaitu D3 Seni dan Kuliner (Terakreditas B), D4 Manajemen Bisnis Hotel (Terakreditas B) dan D4 Manajemen Bisnis Acara. (adv/gus)
Reporter: bbn/adv