search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
KPU Bali Sebut Persiapan Pilkada 2020 Baru Capai 30%
Sabtu, 22 Februari 2020, 07:00 WITA Follow
image

beritabali.com/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

KPU Provinsi Bali menyatakan persiapan pelaksanaan Pilkada serentak 2020 di Bali sudah mencapai 30%.
 
[pilihan-redaksi]
Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Bali, I Dewa Gede Agung Lidartawan mengatakan besarnya persentase kesiapan tersebut sampai saat ini disebabkan karena masih ada 7 bulan tahapan kedepan sampai pelaksanaan Pilkada nantinya.

"Kami (KPU Provinsi Bali) telah siap, mulai dari panitia had hoc, melakukan pelantikan PPS, PPK, melaksanakan bintek, tahap pencalonan sampai pemutahiran data pemilih," jelasnya.

Sampai saat ini, kata dia, belum ditemui kendala dalam kaitan pelaksanaan Pilkada serentak 2020 khususnya di Bali. Kendati ada 1 atau 2 permasalahan di lapangan, menurutnya semua masih bisa diatasi.

"Pada prinsipnya di Bali mulai dari anggaran sampai tahapan sejauh ini telah berjalan dengan baik," ujarnya. 

Lidartawan meyakini pelaksanaan Pilkada Serentak 2020 di Bali akan berjalan lebih baik.

Reporter: bbn/aga



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami