Poltekpar Bali Gelar Wisuda Virtual Pertama Bersama Kemenparekraf
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, BADUNG.
Politeknik Pariwisata (Poltekpar) Bali melaksanakan Wisuda XXVI bertempat di Gedung Widyatula, Politeknik Pariwisata Bali pada hari Selasa, 27 Oktober 2020.
Wisuda XXVI kali ini merupakan wisuda pertama semenjak Sekolah Tinggi Pariwisata Nusa Dua Bali (STPND) beralih nama menjadi Politeknik Pariwisata Bali yang selanjutnya dikenal dengan Poltekpar Bali.
Tahun ini Poltekpar Bali melaksanakan wisuda menjadi dua bagian yakni yang pertama yaitu wisuda virtual bersama dengan Kemenparekraf dan 6 PTNP dengan kegiatan pengukuhan 3 wisudawan terbaik dari masing-masing PTNP oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif di Gedung Sapta Pesona, yang kedua yaitu wisuda yang diatur sendiri oleh PTNP dengan kegiatan pengukuhan seluruh wisudawan.
Adapun sejumlah 578 lulusan dari berbagai Program Studi dengan pencapaian kinerja lulusan Program Studi pada tahun 2020 yaitu Index Prestasi Kumulatif (IPK) tertinggi yang mampu dicapai adalah 3,95 dari rentang nilai 0-4, dengan rata-rata IPK 3,61. Adapun rata-rata masa studi S2 mencapai 2 tahun 9 bulan 20 hari, untuk S1/D4 4 tahun 2 bulan 23 hari dan D3 3 tahun 2 bulan 24 hari.
Direktur Politeknik Pariwisata Bali, Drs. Ida Bagus Putu Puja, M.Kes., menyampaikan bahwa wisuda kali ini merupakan wisuda virtual pertama yang dilaksanakan oleh Poltekpar Bali. Selanjutnya, beliau juga memaparkan perkembangan capaian kinerja lulusan Program Studi pada tahun 2019 dan tahun 2020 yang mengalami peningkatan dari segi rata-rata Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) dimana pada tahun 2019 rata-rata IPK yaitu 3,56 dan pada tahun 2020 mengalami peningkatan dimana rata-rata IPK tahun 2020 mencapai 3,6.
Selain itu, dengan bangga, Direktur Politeknik Pariwisata Bali mengumumkan bahwa pada tahun ini Poltekpar Bali secara perdana mewisuda mahasiswa program studi Magister Terapan Pariwisata dengan gelar M.Tr.Par. Hal ini merupakan yang pertama di Indonesia pada prodi Magister Terapan Pariwisata.
Dalam pidatonya, tidak lupa disampaikan ucapan terima kasih kepada partner kerja di bidang industri pariwisata, pengerah tenaga kerja yang telah mempercayakan para alumi Poltekpar Bali untuk bergabung dalam menyiapkan lapangan kerja serta tempat training. Ditambahkan pula rasa terima kasih untuk para dosen yang telah mengantarkan para mahasiswa sehingga dapat diwisuda pada hari ini, kepada para pegawai yang telah melayani dengan tulus serta panitia dan sivitas akademika yang telah menyiapkan acara ini.
Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada Bapak Menteri serta jajarannya di Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif terutama Sekretaris Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif serta Kepala Pusat Pengembangan SDM Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang telah membina, mengarahkan dan mendukung Poltekpar Bali. Apresiasi yang tak terhingga juga disampiakan kepada para wisudawan yang telah memperoleh pencapaian terbaik pada wisuda tahun ini.
Reporter: bbn/adv