28 Fasilitas Kesehatan Disiapkan Dinkes Tabanan untuk Vaksinasi Covid-19
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, TABANAN.
Pelaksanaan vaksinasi yang rencananya dijadwalkan sekitar tanggal 14-15 Januari di Kabupaten Tabanan atau sehari setelah pencanangan di pusat, sementara ditunda.
Dimana untuk Bali, baru tiga kabupaten yang mulai vaksinasi yakni Denpasar, Badung dan Gianyar. Meski demikian, Pemerintah Kabupaten Tabanan melalui Dinas Kesehatan Tabanan memastikan segala sesuatunya untuk vaksinasi sudah siap, baik itu tenaga vaksinator maupun sarana prasarana pendukung lainnya.
Kepala Dinas kesehatan Tabanan, dr. I Nyoman Suratmika, Rabu (13/1) mengatakan, ada 28 fasilitas kesehatan yang nantinya diperuntukkan untuk kegiatan vaksinasi Covid19. Rinciannya, 20 (dua puluh) puskesmas, 2 (dua) Rumah Sakit Pemerintah, 5 (lima) Rumah Sakit Swasta dan satu klinik di Kodim Rindam Tabanan, suhu vaksin harus terjaga dengan baik.
Dan di setiap fasilitas layanan kesehatan yang ditunjuk dipastikan memiliki sarana prasarana yang memadai. Terutama menjaga vaksin, sudah siap lemari penyimpanan khusus lengkap dengan pengawasan suhu di dalamnya. Sehingga saat keluar dari cold room, vaksin harus cepat dimasukkan ke kotak sementara yang dirancang khusus menjaga temperatur selama perjalanan distribusi ke puskesmas ataupun rumah sakit.
“Kami juga akan mengawasi rantai distribusi untuk memastikan mutu vaksin, karena vaksin memerlukan kondisi penyimpanan khusus umumnya pada temperatur antara 2-8 derajat Celsius, jika ada perubahan suhu, secara otomatis sirine cold room akan berbunyi dan petugas mendapatkan sms pemberitahuan langsung di handphone, jadi temperatur memang sangat dijaga dan diawasi untuk menjaga kualitas vaksin,” terangnya.
Pemberian vaksin tahap pertama, lanjut kata Suratmika sesuai dengan instruksi pemerintah pusat adalah tenaga kesehatan (nakes) serta penunjang pada seluruh fasilitas pelayanan kesehatan (Yankes), petugas tracing kasus Covid-19 yang sudah masuk dalam daftar aplikasi yang dikeluarkan pemerintah pusat.
“Di Tabanan, baik ibu Bupati dan unsur pimpinan serta Forkopimda sudah siap untuk vaksin, sebagai bentuk motivasi pada masyarakat agar jangan takut untuk vaksinasi. Dan intinya sabar, karena proses pemberian vaksin diatur oleh pemerintah,” pungkasnya.
Reporter: bbn/tab