Menkop Teten Sebut Pengembangan Aplikasi untuk UMKM di Bali Tumbuh Pesat
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, DENPASAR.
Menteri Koperasi dan UKM RI Teten Masduki mengatakan di tengah Pandemi covid-19 pengembangan aplikasi digital khususnya bagi para pelaku UMKM di Bali bertumbuh pesat.
Hal tersebut, menurutnya karena ada perubahan perilaku konsumen di tengah Pandemi semua dilakukan secara Digital.
"Jadi UMKM mampu bertahan bahkan tumbuh justru yang telah Go Digital saat ini," jelas Teten Masduki, Selasa (8/6).
Ini dibuktikan dari pertumbuhan untuk sektor makan, minuman serta sektor pemeliharaan kesehatan naik sebesar 26 persen pada tahun lalu.
"Maka dari itu, pengembangan aplikasi digital sangat penting bagi UMKM saat ini temasuk untuk mengubah pendekatan ide besar bagaimana Bali mengunjungi dunia," katanya.
Selanjutnya menanggapi hal tersebut, Ketua STMIK Primakara I Made Artana mengatakan, jika dilihat komponen ekosistem cukup akan tetapi belum tersambung.
"Maka saat ini perlu disambungkan saja. Jika berbicara aplikasi seperti apa yang bagus dikembangkan di Bali, sangat relatif dan harus dilakukan riset karena banyak dan berubah," pungkasnya.
Reporter: bbn/aga