Pakai Dekorasi Kembang Api, Gaun Pengantin Wanita Terbakar
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, NASIONAL.
Beredar momen gaun pengantin terbakar karena dekorasi kembang api. Momen tersebut diabadikan dan dibagikan melalui video di TikTok.
Dalam video tersebut, detik-detik gaun pengantin terbakar itu terekam. Kedua mempelai terlihat sedang asyik mengabadikan momen foto sebagai perayaan.
Mereka terlihat serasi menggunakan gaun dan jas pengantin. Mempelai wanita terlihat memakai gaun pengantin berwarna hijau tosca. Sementara, mempelai pria tampak mengenakan jas abu-abu.
Keduanya terlihat berpelukan dan berpose untuk pemotretan pernikahan. Mereka tampak menggelar acara pernikahan di sebuah tenda. Tenda tersebut terlihat didekorasi sedemikian rupa.
Bahkan, terdapat kembang api di dalam tenda itu. Kembang api tersebut dinilai agar momen pernikahan tampak romantis.
Kedua mempelai tampak asyik berpose dan berpelukan di tengah dekorasi kembang api. Hingga mempelai wanita tak sadar bahwa gaun yang ia kenakan dilahap api.
Gaun pengantin tersebut terbakar di bagian bawah. Hal tersebut karena terkena percikan kembang api yang ada di samping gaun.
Mempelai wanita yang tak sadar akan hal itu, masih terus melanjutkan momen foto. Dalam video tersebut, api itu merambat hingga semakin membesar dan membuat gaun pengantin terbakar.
Sontak, beberapa orang yang menyaksikan momen itu langsung panik. Begitupun kedua mempelai.
Komentar Warganet
Video momen gaun pengantin terbakar mendapatkan beragam komentar dari warganet.
"Rusak dikit aja ganti rugi, apalagi sampai terbakar," kata warganet.
"Lagian ngapain pakai kayak gitu berasa tahun baru," balas warganet.
"Yang ngomong 'lagian kenapa pakai api-api gitu sih' guys itu mungkin termasuk wedding dream dia, jadi nggak usah komen gimana-gimana itu ganti rugi juga urusan dia," komentar warganet.
"Padahal kalau mau pakai gituan kan ngasih jaraknya harus jauh," imbuh warganet.(sumber: suara.com)
Reporter: bbn/net