Pohon Perindang Tumbang Tutup Jalur Denpasar-Singaraja
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, TABANAN.
Hujan deras disertai angin yang terjadi pada Senin, (21/2) di Tabanan membuat sebuah pohon perindang tumbang dan menutup jalur Denpasar-Gilimanuk.
Arus lalu lintas sempat macet, tiga jam petugas BPBD bersama Polisi dan TNI melakukan pemotongan pohon. Pohon perindang jenis kayu suar ini diperkirakan tumbang sekitar Pukul 06.00 WITA terjadi di jalan jurusan Denpasar – Singaraja pada Km 36,5 termasuk Banjar Sekargula, Desa Mekarsari Kecamatan Baturiti.
Ukuran pohon panjang sekitar 15 meter dengan diameter 1 meter. Pohon tumbang melintang di tengah jalan sehingga menghalangi arus lalu lintas pada jalur utama Denpasar - Singaraja.
“Sebab pohon tumbang karena cuaca hujan deras disertai angin kencang dan usia pohon sudah tua," kata Kapolsek Baturiti Kompol Ida Bagus Putu Mertayasa.
Kejadian tersebut nihil korban, dari Polsek Baturiti mengerahkan personil Samapta, Lalu lintas dan Bhabinkamtibmas bersinergi dengan TNI dari Koramil 1619-07 Baturiti dan BPBD Kabupaten Tabanan.
“Cuaca yang masih ekstrim ini hendaknya masyarakat , selalu waspada terhadap perubahan cuaca, segera informasikan pada pihak berwenang jika menemukan kejadian kebencanaan,” ujarnya.
Selain itu, pohon tumbang juga terjadi di Jalan Raya Penyalin Lama, Desa Samsam, Kerambitan. Kepala Seksi Kedaruratan dan Logistik BPBD Tabanan I Putu Trisna Widiatmika menyebutkan proses penanganan pohon tumbang sekitar tiga jam.
“Kami bagi persenol menjadi beberapa kelompok dan penanganan serentak,” ujarnya.
Reporter: bbn/tab