search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Aksi Balap Liar di Nusa Dua Renggut Korban hingga Terpental dan Terguling
Jumat, 12 Mei 2023, 18:52 WITA Follow
image

beritabali/ist/Aksi Balap Liar di Nusa Dua Renggut Korban hingga Terpental dan Terguling.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BADUNG.

Aksi trek-trekan yang dilakoni kawula muda berimbas fatal bagi pengendara motor bernama Ketut Jaruta (39). Geng berandalan itu menabrak korban di Jalan Pratama Raya, Lapangan Lagoon, Nusa Dua, pada Rabu 10 Mei 2023 malam hingga mengalami luka-luka. 

Insiden tabrakan ini viral di media sosial dan diunggah akun Facebook bernama Artha Bagoes. Dalam akun tersebut mensinyalir di TKP sering terjadi kecelakaan akibat trek trekkan juga di kawasan Jalan Bypass Ngurah Rai tepatnya depan bekas Tragia, Nusa Dua. Aksi balapan liar sangat meresahkan dan mengganggu ketertiban di masyarakat. 

"Sangat mengganggu pengendara yang lain," terang akun itu saat dikonfirmasi, sambil mengingatkan agar masyarakat sekitar berhati-hati. 

Dikonfirmasi awak media, Kapolsek Kuta Selatan Kompol Nyoman Karang Adi Putra membenarkan insiden kecelakaan tersebut. Menurutnya, korban hendak pulang bersama dua orang Ketut Runa dan Ni Kadek Sukartiani, sekitar pukul 21.30 WITA. 

"Mereka baru kembali dari mencari udang di Pantai Tengkulung, Tanjung Benoa," ujar Kompol Made Karang. 

Di tengah perjalanan pulang, korban melewati Jalan Pratama yang mengarah depan Lapangan Lagoon. Pria asal Desa Adat Bualu, Benoa itu melihat anak-anak remaja kurang lebih berjumlah delapan orang yang sedang menonton trek-trekan. 

"Ada dua orang yang berada di atas motor sedang melakukan start balapan," ujarnya. 

Lalu, Jaruta bersama rekannya hendak mendahului para pembalap yang sedang start itu. Tapi para pembalap juga menancap gasnya dan seketika menabrak korban dari belakang. Akibat kejadian, korban Jaruta terpental ke kiri dan terguling-guling.

Dari kecelakaan itu, korban menderita luka-luka pada bahu kiri, lengan kiri bawah, kaki kiri, lutut, tangan kanan bawah, pelipis, kaki kanan bawah, dan bibir atas. 

Sementara si penabrak diketahui sebagai siswa SMP di Nusa Dua berinisial G,15, yang membantu membawa Jaruta ke UGD RS Surya Husada bersama kedua saksi. 

"Korban sudah ditangani oleh dokter dan para saksi menghubungi keluarga korban," bebernya. 

Terkait maraknya aksi trek-trekan, Kompol Made Karang mengaku sudah melakukan upaya preventif dengan melaksanakan razia dan patroli pada malam hari. Tapi para remaja nakal memang membandel dan selalu bermain kucing-kucingan dengan petugas kepolisian. 

Editor: Robby

Reporter: bbn/bgl



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami