search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
10 Manfaat Daun Seledri Untuk Kesehatan
Kamis, 24 Agustus 2023, 14:47 WITA Follow
image

beritabali.com/cnnindonesia.com/10 Manfaat Daun Seledri Untuk Kesehatan

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, NASIONAL.

Ada banyak manfaat daun seledri, salah satunya dapat membantu menurunkan berat badan. Daun ini juga dapat meningkatkan kesehatan jangka pendek dan panjang bagi seseorang yang rajin mengonsumsinya.

Sayuran beraroma khas ini diketahui rendah kalori. Dalam 100 gram seledri mentah mengandung air 95,43 g, energi 14 kkal, protein 0,69 g, serat 1,6 g, karbohidrat 2,97 g, gula 1,34 g, kalsium 40 mg dan kalsium 260 mg.

Selain itu, seledri mengandung vitamin A, C, dan K, folat, mineral esensial dan lebih dari selusin antioksidan.

Cukup mudah untuk menemukan seledri seperti di pasar dan supermarket. Saat membeli seledri, pilihlah batang yang cukup padat dan renyah ketika dipatahkan. Batang juga harus berwarna hijau pucat dan hindar yang layu.

Setelah itu, simpanlah seledri di laci rak lemari es. Sebelumnya, bungkuslah dengan foil untuk daya tahan dua minggu. Kamu bisa mengolah seledri untuk berbagai macam olahan seperti tambahan sayur sop, gorengan tempe bahkan dikukus.

Manfaat Daun Seledri

Seledri termasuk salah satu camilan sehat karena merupakan sumber serat yang baik untuk dikonsumsi. Dihimpun dari WebMD dan sumber lainnya, berikut manfaat seledri yang perli diketahui.

1. Mencegah risiko kanker

Seledri sarat akan antioksidan dan kandungan flavonoid seperti apigenin dan luteolin, vitamin C serta lunularin dan bergapten. Kandungan tersebut membantu mencegah munculnya stres oksidatif yang berdampak pada kanker.

Dikutip dari laman Style Craze, apigenin merupakan agen kemopreventif yang bersifat karsinogenik untuk menghancurkan radikal bebas dalam tubuh.

Selain itu, kandungan tersebut juga dapat melakukan autophagy yakni proses untuk menghilangkan sel-sel disfungsional dalam tubuh.

2. Mengontrol tekanan darah

Seledri kaya dengan fitokimia yang dikenal sebagai phthalides. Senyawa tersebut dianggap mengendurkan jaringan dinding arteri untuk meningkatkan aliran darah yang sehat.

Peningkatan aliran darah dapat menurunkan tekanan darah. Hal tersebut dibuktikan dalam penelitian di mana peserta yang mengikutinya mengonsumsi ekstrak biji seledri dan mengalami penurunan tekanan darah sistolik dan diastolik.

3. Mencegah dan mengobati Alzheimer

Penelitian menunjukkan bahwa ekstrak biji seledri dikenal sebagai L-3-n-butylphthalide yang dapat meningkatkan kognisi dan memori. Ekstrak tersebut berperan dalam mengobati Alzheimer dan mencegahnya berkembang sejak awal.

Selain itu, penelitian di Universitas JiNan di Cina menemukan hubungan antara luteolin atau flavonoid yang ditemukan dalam seledri dengan penurunan tingkat kehilangan memori terkait usia.

Luteolin menenangkan peradangan otak dan membantu pengobatan peradangan saraf sehingga dapat mengurangi risiko neurodegenerasi.

4. Menurunkan peradangan

Manfaat daun seledri yang bersifat anti-inflamasi dapat menurunkan peradangan. Hal tersebut didukung oleh studi Harbin Medical Unversity di Cina yang menemukan seledri sebagai sumber flavonol yang penting.

Selain itu, studi di Ohio State University juga menemukan bahwa jus atau ekstrak seledri dapat mengurangi aktivitas protein tertentu yang terkait dengan peradangan. Seledri juga mengandung senyawa luteolin yang berfungsi mencegah peradangan di sel otak.

Penelitian Universitas King Saud di Riyadh yang dilakukan pada tikus menunjukkan jika seledri dapat menghambat pertumbuhan Helicobacter pylori atau bakteri penyebab gastritis atau radang selaput perut.

5. Meningkatkan kesehatan kardiovaskular

Pada pengobatan tradisional, seledri diberikan sebagai obat anti-hipertensi khususnya menjaga kesehatan jantung. Hal itu didukung oleh penelitian yang dilakukan di Irak.

Seledri yang tinggi polifenol memiliki sifat anti-inflamasi dan kardiovaskular. Meski begitu, penelitian lebih lanjut dibutuhkan untuk manfaat yang satu ini.

6. Membantu pencernaan

Seledri dapat meningkatkan kesehatan pencernaan karena kandungan serat alami yang dimilikinya. Nantinya serat larut akan difermentasi oleh bakteri di usus besar.

Proses fermentasi tersebut akan menghasilkan asam lemak rantai pendek yang dapat meningkatkan kesehatan saluran pencernaan. Seledri juga mengandung serat tidak larut untuk meningkatkan pergerakan usus.

Namun dibutuhkan penelitian lebih lanjut untuk fungsi seledri yang satu ini.

7. Meningkatkan gairah seksual

Seledri mengandung androstenone dan androstenol yang dipercaya dapat merangsang gairah seksual pada wanita. Namun dibutuhkan penelitian lebih lanjut untuk khasiat yang satu ini.

Meski demikian, pernah dilakukan penelitian terhadap tikus jantan dan ditemukan jika ekstrak seledri meningkatkan performa seksual. Dosis ditemukan untuk meningkatkan jumlah sperma dan sekresi testoteron pada tikus.

8. Menurunkan berat badan

Seledri merupakan sayuran hijau yang rendah kalori dan mengandung serat yang membuat kenyang lebih lama. Kandungan serat tidak larut itulah yang membantu penurunan berat badan.

Kandungan air seledri juga cukup tinggi sehingga dapat membantu menurunkan berat badan. Selain itu, seledri juga dapat mengatur metabolisme lipid. Kamu bisa mengonsumsi seledri dengan sayuran lain yang memiliki kepadatan lebih tinggi.

9. Mengobati asma

Meski penelitian masih terbatas untuk khasiat seledri dalam mengobati asma, tetapi sayuran ini dipercaya dapat mengatasinya. Seledri bersifat antijamur dan antibakteri yang berguna untuk pengobatan asma.

10. Meningkatkan imun

Seledri mengandung vitamin C yang dapat meningkatkan kekebalan tubuh. Antioksidan dalam seledri juga berperan untuk kekebalan tubuh.

Vitamin C memang dipercaya memiliki fungsi optimal untuk sistem kekebalan tubuh dan pencegahan penyakit. Selain itu vitamin C dipercaya dapat meningkatkan konsentrasi imunoglobulin dalam darah.

Meski begitu, dibutuhkan penelitian lebih lanjut untuk manfaat seledri yang satu ini.

Demikian ulasan manfaat daun seledri yang perlu kamu ketahui. Selamat mencoba!(sumber: cnnindonesia.com)

Editor: Redaksi

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami