search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Penyengker Jebol, Pelinggih Padmasana Warga Singapadu Jatuh ke Parit
Rabu, 13 Maret 2024, 15:45 WITA Follow
image

beritabali/ist/Penyengker Jebol, Pelinggih Padmasana Warga Singapadu Jatuh ke Parit.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, GIANYAR.

Musibah bencana alam longsor menimpa tembok penyengker merajan milik I Kadek Joniarta di Banjar Abasan Singapadu Tengah. Pelinggih yang berada di lokasi, nyaris saja ikut ambruk.

Kejadian itu telah dicek oleh Babinkamtibmas Aiptu I.B. Dwija bersinergi dengan Babinsa Koptu I Nyoman Budiarta. "Terjadi karena cuaca ekstrem hujan lebat selama beberapa hari mengakibatkan tembok penyengker sepanjang 6 meter dan tinggi pondasi sekira 2 meter dan Pelinggih Padmasana longsor ke parit menuju persawahan," ujar dia.

Akibat kejadian tersebut korban mengalami alami kerugian kurang lebih Rp 70 juta. "Nihil korban jiwa dalam insiden tersebut dan sudah diinformasikan ke BPPD Gianyar yang  direncanakan ke lokasi hari ini (Rabu/13/3/2024). 

Editor: Robby

Reporter: bbn/gnr



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami