search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
34 Seniman Ikuti Pameran Seni Rupa Fetish
Jumat, 27 Juli 2007, 14:29 WITA Follow
image

Beritabali.com

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BADUNG.

34 seniman ikut ambil bagian dalam pameran senirupa bertajuk Fetish, yang akan berlangsung di Biasa Art Space Seminyak, Kuta. Pameran akan berlangsung mulai hari ini (27/7/2007) hingga 31 Agustus mendatang.

Seniman yang akan ikut serta dalam pameran ini antara lain Agus Suwage, Bob Sick Yudhita, Bunga Jeruk Permata, Ugo Untoro, S Teddy D, dan puluhan seniman lainnya. Selain lukisan, dalam pameran ini para seniman juga akan menghadirkan sejumlah karya berupa seni instalasi, foto, video art, dan berbagai bentuk seni lainnya.

Kurator pameran Enin Supriyanto dalam press release-nya mengatakan, "Fetish adalah pengakuan atas kenyataan bahwa benda di sekitar kita, atau gejala fisik apapun, tidak melulu berada dalam hubungan fungsional saat manusia bergaul dengannya".

Karya yang dipamerkan akan mengungkap rahasia kondisi mental manusia, yang selama ini cenderung kita sembunyikan dibalik keangkuhan nalar dan logika, imbuhnya.

Reporter: bbn/ctg



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami