search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
NasDem : Hasil Survey, Rai Mantra Rangking Satu
Sabtu, 29 Juli 2017, 17:40 WITA Follow
image

Beritabali.com/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Beritabali.com, Denpasar. Ketua Komisi Saksi Nasional Partai Nasdem, I Gusti Putu Artha mengatakan, hasil survey yang dilakukan sejumlah lembaga survey menujukkan Rai Mantra berada ranking satu. 
 
"Hasil survey yang dilakukan sejumlah lembaga survey dimana posisi elektabilitas IB Rai Dharmawijaya Mantra dan I Ketut Sudikerta dalam Pilgub Bali 2018 masih berkisaran antara 56 persen, yang lainnya menyusul,"ujar Artha di kantor Nasdem Denpasar, Sabtu (29/7/2017).
 
[pilihan-redaksi]
Popularitas Rai Mantra, jelas Artha, masih berkisar antara 57 sampai dengan 60 persen. Tetapi elektabilitasnya berada pada ranking dua. Sementara calon yang lain tingkat popularitasnya ada yang mencapai 90 sampai 95 persen yakni sudah pada titik jenuh. 
 
"Kalau disimulasikan dengan level yang sama, maka Rai Mantra berada pada ranking satu,"ujarnya. 
 
Artha menambahkan, kesungguhan sikap DPP Nasdem memberi sinyal tunggal kepada Rai Mantra, maka DPP berharap ada dukungan dari partai lain bagi Rai Mantra untuk maju pada Pilgub Bali 2018.
 
[pilihan-redaksi2]
Dikatakan, apa yang dilakukan oleh Partai Nasdem untuk bisa mengajak bersama-sama partai yang lain mendukung Rai Mantra adalah tindakan yang tepat, mengingat kursi di DPRD Bali tidak cukup signifikan mendukung dan mengajukan Rai Mantra sebagai calon Gubernur Bali.
 
"Jika pada detik terakhir Rai Mantra tidak mendapat Rekomendasi dari PDI Perjuangan, maka Rai Mantra akan didorong terus maju melalui jalur Independen. Atau sebaliknya, apabila Rai Mantra mendapat rekomendasi dari PDI Perjuangan malah kita bersyukur. Dan Partai Nasdem akan menjadi tandem yang kuat," kata Artha. 
 
Surya Paloh, kata Artha, meminta kepada jajaran DPD Nasdem se-Bali untuk bekerja keras dalam pengumpulan KTP untuk mendukung Rai Mantra menuju Bali satu. 
 
"Semua harus kompak dan bekerja keras," kata Artha mengutip instruksi Ketua Umum DPP Nasdem Surya Paloh. [bbn/psk]

Reporter: -



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami