search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Parade Budaya Awali Rangkaian HUT Kota Tabanan ke-524
Selasa, 26 September 2017, 16:00 WITA Follow
image

ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, TABANAN.

Beritabali.com, Tabanan. Jelang HUT Kabupaten Tabanan yang ke-524, beberapa kegiatan yang cukup meriah akan digelar merata di sepuluh Kecamatan di Tabanan masing-masing selama tiga hari. Salah satunya Tabanan Fiesta (Parade Budaya kecamatan Tabanan) yang mengawali rangkaian acara HUT Kota Tabanan bertempat di Lapangan Wagimin, Jambe, Tabanan, Senin (25/9).
 
Masyarakat Tabanan mulai dari anak-anak sampai orang tua, tumpah ruah memadati Parade yang dihadiri Bupati Tabanan Ni Putu Eka Wiryastuti tersebut. Dengan penuh kecerian, mereka disuguhkan berbagai hidangan Kuliner dan pertunjukan-pertunjukan yang disajikan dalam bentuk kesenian klasik maupun kontemporer, Persembahan dari Karang Taruna maupun sanggar-sanggar kesenian yang ada di Kecamatan Tabanan. Hal ini sejalan dengan tema HUT Kota Tabanan yakni Bhuana Kertih yang bermakna menyeluruh, potensi alam yang subur dan sangat luar biasa.
 
[pilihan-redaksi]
Selain menghadirkan kesenian dan Potensi lokal Kuliner Tabanan, perayaan juga memperlihatkan betapa harmonisnya kehidupan beragama di Kabupaten Tabanan. Terbukti kehadiran Bupati Eka di lapangan Wagimin disambut meriah dengan kesenian Adrah yang dibawakan oleh anak-anak muslim di Tabanan, setelahnya juga disuguhkan tarian barongsai berpadu apik dengan gamelan tradisional oleh anak-anak keturunan Tionghua. Kemudian disusul dengan pementasan Tarian Maskot Bungan Sandat Serasi serta Tarian maestro Kota Tabanan Tari Oleg Tamulilingan dan masih banyak lagi pertunjukan lainnya.
 
Dengan ditandai pemukulan Gong, Bupati Eka berharap melalui pembukaan peringatan HUT Kota Tabanan ke 524 ini, seluruh masyarakat dapat senantiasa menjaga dan menumbuh-kembangkan rasa persatuan dan kesatuan serta kebanggaan terhadap Daerah. 
 
“Jadi, Saya bilang jangan sampai kita punya kearifan lokal itu tidak ditampilkan di dalam HUT Kota ini. Oleh karena itu, mohon untuk kerjasamanya , untuk bisa mengkoordinir usaha-usaha kecil menengah itu untuk bisa tampil dalam ajang HUT Kota ini,” pungkasnya.
 
Dalam rangkaian HUT Kota kali ini juga dilakukan malam penggalangan dana untuk masyarakat Karangasem. [rls/tb/wrt]

Reporter: -



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami